5 Cara Menghitung HPP Terbaik Untuk Pebisnis Pemula

0
5/5 - Vote count: 64 votes

5 Cara Menghitung HPP Terbaik Untuk Pebisnis Pemula – Berbisnis bukan hanya perkara jual beli dengan customer saja, atau menjajakan produk dan jasa yang bagus agar para customer tertarik untuk membeli.

Lebih dari itu, sebagai pebisnis juga kamu harus bisa menghitung berapa HPP (Harga Pokok Produksi) agar kamu sebagai pemilik bisnis bisa menentukan berapa harga jual produk yang sesuai dan hal ini harus dilakukan saat sebelum memulai menjual produk.

hpp
hpp

Apa itu Harga Pokok Produksi? 

Harga pokok produksi adalah seluruh biaya langsung dan tidak langsung yang dikeluarkan perusahaan untuk proses produksi sehingga barang atau jasa tersebut dapat dijual.

Perusahaan harus menghitung harga pokok suatu barang karena sangat penting untuk pelaporan keuangan perusahaan.

Penentuan harga ini dilakukan sebelum perusahaan menetapkan harga jual.

Harga ini nantinya akan dipergunakan oleh manajemen untuk membandingkan dengan pendapatan serta terlampir pada laporan laba  rugi.

Selain itu, perusahaan juga akan lebih mudah melakukan pengontrolan produksi bila mengetahui harga pokoknya.

Lalu apa saja yang termasuk ke dalam unsur dari Harga Pokok Produksi ?

Berikut adalah hal yang termasuk ke dalam unsur dari Harga Pokok Produksi adalah:

  1. Biaya Bahan Baku

Biaya bahan baku artinya seluruh biaya yang dipergunakan untuk membeli bahan baku produksi. tidak hanya harga bahan pokok dari sebuah barang, tetapi seluruh komponen untuk menyiapkan bahan baku tersebut.

Biaya ini terdiri dari harga bahan pokok, harga bahan tambahan, serta harga ongkos pengiriman barang.

  1. Biaya Untuk Tenaga Kerja

Biaya ini dikeluarkan untuk semua biaya yang dibutuhkan untuk membayar gaji tenaga kerja langsung yang memproses bahan baku sampai akhirnya menjadi produk yang siap dijual.

Biaya ini masuk ke dalam Harga Pokok Produksi karena adanya team produksi atau tenaga kerja yang bekerja kepada kita untuk membantu proses produksi.

  1. Biaya Overhead 

Biaya yang ketiga adalah biaya Overhead yaitu semua biaya yang dibutuhkan untuk memproduksi bahan baju menjadi produk yang sudah bisa dijual.

Biaya ini juga termasuk dengan  biaya peralatan produksi yang secara langsung digunakan tetapi tidak selalu memerlukan biaya perawatan. 

Berikut ini adalah Cara Menghitung Hpp Produksi:

  1. Menghitung semua bahan baku yang digunakan

Jika bisnis yang kamu tekuni sekarang benar-benar memproses atau melakukan produksi dari bahan baku atau bahan mentah sampai ke barang jadi yang sudah bisa dijual, berarti kamu perlu menentukan dan menghitung berapa banyak total bahan baku yang digunakan.

Karena bahan baku dalam manufaktur menjadi modal utama dalam menghitung HPP untuk pertama kalinya.

Berikut cara menghitung semua bahan baku yang dipergunakan untuk produksi:

Bahan Baku Terpakai = Saldo Awal Bahan Baku + Pembelian Bahan Baku –  Saldo Akhir Bahan Baku

  1. Menghitung Biaya Produksi Lainnya

Selain untuk keperluan bahan baku, kamu juga perlu menghitung biaya produksi lainnya yang mempengaruhi proses produksi produk.

Contohnya biaya adalah biaya tenaga kerja, biaya overhead seperti biaya bahan baku yang sifatnya tidak pokok yaitu biaya listrik, biaya service, dan lain sebagainya.

  1. Menghitung Total Biaya Produksi

Cara untuk menemukan Total biaya Produksi yaitu Persediaan Bahan baku produk yang diproses di awal periode kamu tambahkan dengan biaya Bahan baku tidak pokok lalu dikurangi Persediaan Barang baku (sisa) Akhir Periode.

Berikut ini rumus sederhana untuk menentukan total biaya produksi:

Total Biaya Produksi = Persediaan Bahan Baku Awal Periode + Biaya Bahan Baku Tidak Pokok – Persediaan Bahan Baku Akhir Periode

  1. Cara Menghitung Hpp Produksi

Menentukan harga pokok penjualan juga tidak lepas dari perhitungan Harga Pokok Produksi.

Cara menentukannya adalah dengan menjumlahkan Total Biaya Produksi dengan Persediaan Barang Di Awal Produksi. Lalu dikurangi Persediaan Barang Di Akhir Produksi.

Begini cara menghitung Harga Pokok Produksi:

Harga Pokok Produksi = Total Biaya Produksi + Persediaan Barang Di Awal Produksi – Persediaan Barang Di Akhir Produksi

  1. Setelah kamu mengetahui berapa keseluruhan dari angka perhitungan beberapa komponen seperti Bahan baku yang digunakan, Biaya produksi lainnya, Total biaya produksi, Harga pokok produksi, sekarang kamu bisa menghitung berapa Harga Pokok Penjualannya, dengan menggunakan rumus ini:

Harga Pokok Penjualan (HPP) = Harga Pokok Produksi + Persediaan Barang Awal – Persediaan Barang Akhir

Fungsi Dari Hpp

Lagi-lagi jika kamu bertanya, sebenarnya untuk apa sih kita harus menghitung biaya HPP saat memulai bisnis?

Fungsi dari Cara Menghitung HPP adalah:

  • Sebagai sebuah patokan dalam menentukan harga jual, sehingga nantinya ketika bisnis yang kamu jalankan sudah dimulai, harga yang kamu tawarkan sudah sesuai dengan segala kebutuhan.
  • Sebagai alat untuk mengetahui laba yang diinginkan oleh perusahaan atau bisnis.
  • Sebagai alat untuk memantau realisasi produksi.
  • Sebagai alat untuk menentukan persediaan (Harga pokok persediaan).
  • Sebagai alat pertimbangan pesanan yang diterima.

Semoga ulasan kami tentang cara menghitung HPP ini bermanfaat terutama untuk kamu yang baru memulai bisnis ya.

Jika kamu ingin memulai bisnis kaos, jangan lupa untuk menggunakan bahan baku dari Knitto Textiles.

TOKO BAHAN KAOS KNITTO BANDUNG

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon: (022) 4214962

Jl. Holis No. 35, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 20589089

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. HOS Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SEMARANG

Jl. Jenderal Sudirman No. 300 – 302, Semarang

Telepon: (024) 760-728-5

Official WhatsApp: 082120003035

Email : [email protected]

Jam Buka

Senin – Jumat : 08.30 – 16.30 WIB

Sabtu : 08.30 – 14.30 WIB

Minggu : Libur