Bagaimana Cara Menghitung Kebutuhan Rib Untuk Kaos?

0
5/5 - Vote count: 1 vote

Pernahkah Anda memperhatikan kaos yang Anda beli? Pada bagian leher kaos dan badan kaos yang Anda punya tersebut sebenarnya menggunakan jenis bahan yang berbeda. Maksudnya berbeda disini bukan bahan dasarnya ya tetapi jenis kainnya yang berbeda. 

Jenis kain yang digunakan untuk bagian badan sering disebut juga sebagai “Kain Body” sedangkan kain yang digunakan pada bagian leher merupakan kain Rib yang dimana itu adalah  aksesoris atau pelengkap dari kain kaos. Antara bahan kaos untuk bagian badan kaos dan Rib untuk bagian leher kaos juga mempunyai karakteristik yang berbeda. Tekstur dan karakteristik dari kain Rib sebenarnya lebih lentur dibandingkan dengan kain Body

Setiap kain yang ada di pasaran rata-rata mempunyai pasangan atau aksesoris kainnya tersendiri, seperti kain Combed 30s yang akan dipasangkan atau akan menggunakan aksesorisnya sendiri yaitu Rib Combed 30s. Perlu Anda ketahui juga untuk hitungan kebutuhan Kain Body dan Rib sebenarnya berbeda, karena jika Anda membeli kain Body sebanyak 1 kg, tidak berarti aksesoris Rib yang harus Anda beli juga harus 1 kg, agar Anda tidak merasa bingung berikut kami jelaskan bagaimana cara menghitung kebutuhan Rib untuk kaos. 

Cara Menghitung Kebutuhan Rib Untuk Kaos

Pertama sebelum masuk ke cara menghitung Rib untuk kaos, Anda harus mengetahui dulu bagaimana rumus untuk menghitung kebutuhan Rib nya. Perlu diingat jika kebutuhan Rib untuk setiap 1 kg bahan kaos biasanya hanya ± 5 % dari jumlah kain body nya maka dari itu ketika Anda membeli 1 kg kain kaos, Rib yang Anda perlukan tidak akan 1 kg juga melainkan hanya 0.05 kg. Supaya Anda tidak bingung, berikut cara menghitungnya:

cara menghitung Rib

Contoh: 

Anda membeli kain kaos Combed 30s Hitam Reaktif sebanyak 7 kg, lalu berapa jumlah Rib yang harus Anda beli untuk kebutuhan kain tersebut? Mari gunakan rumus diatas:Bagaimana Cara Menghitung Kebutuhan Rib Untuk Kaos?Jadi jika Anda membeli kain kaos sebanyak 7 kg maka Rib yang Anda butuhkan adalah sebanyak 0.35 kg saja, bukan 7 kg atau jumlah yang sama dengan kain bodynya. Cara menghitung Rib ini bisa Anda coba lakukan terutama ketika akan belanja kain. Untuk memesan kain beserta dengan Rib nya klik disini

Apakah cara menghitung ini juga berlaku untuk jenis aksesoris lain seperti Bur untuk bahan jaket dan Kerah Manset untuk kain Pique? Cara menghitungnya hampir sama tetapi rumus yang digunakan sebenarnya sedikit berbeda. 

Cara Menghitung Kebutuhan Bur Untuk Jaket 

Bagi Anda yang belum mengetahui apa itu Bur, bahan ini digunakan sebagai aksesoris atau pasangan untuk kain jaket yaitu Baby Terry dan Fleece, pada bagian tangan dan pinggang jaket. Karakteristik dari Bur sebenarnya hampir sama seperti Rib hanya saja kain ini lebih tebal dan lebih berat. Karena kainnya yang lebih tebal dan gramasinya lebih berat maka panjang kainnya pun tidak akan sama seperti Rib sehingga kebutuhan Bur untuk 1 kg kain Fleece atau Baby Terry sedikit lebih banyak. Untuk 1 kg kain Baby Terry atau Fleece maka kebutuhan Bur nya sekitar ± 20% dari kain bodynya, maka cara menghitung kebutuhan Bur seperti ini:

Bagaimana Cara Menghitung Kebutuhan Rib Untuk Kaos?
Anda membeli kain Combed Fleece sebanyak 15 kg dan berapa banyak Bur yang Anda butuhkan? Contoh: 

Bagaimana Cara Menghitung Kebutuhan Rib Untuk Kaos?
Cara menghitung Kebutuhan Kerah dan Manset untuk Kain Pique

Dari hasil hitungan di atas bisa dilihat jika kain Bur yang dibutuhkan jumlahnya akan lebih banyak dibandingkan dengan Rib. Maka dari itu Anda perlu memperhatikan dan perlu mengingat jika kebutuhan Rib dan Bur itu berbeda, jika Rib hanya 5% dari jumlah kain body nya sedangkan Bur membutuhkan 20% dari kain body nya. 

Untuk menghitung aksesoris yang satu ini sebenarnya cukup berbeda dan lebih mudah karena kebutuhan kerah dan manset bisa disesuaikan dengan banyaknya kaos polo yang akan dibuat. Tidak seperti Bur dan Rib yang harus kami timbang terlebih dahulu, Kerah dan Manset bisa langsung dihitung satuan namun nantinya akan tetap dikonversikan ke satuan Kilogram, karena kami menjual semua kain secara satuan kilogram. 

Contoh: 

Anda ingin membuat kaos polo sebanyak 20 pcs dengan ukuran L dan Anda membeli bahan kaos polo Combed Pique Diamond sebanyak 5 kg kain, lalu berapa kerah dan manset yang dibutuhkan?

Jika kaos yang akan dibuat sebanyak 20 pcs maka kebutuhannya adalah:

Kerah : 20 pcs

Manset: 20 pcs

Mengapa mansetnya sama-sama 20 pcs seperti kerah? Manset itu digunakan pada bagian lengan dan seharusnya sepasang, kenapa tidak 40 pcs? Memang benar manset itu digunakan untuk lengan dan seharusnya sepasang tetapi 1 pcs manset itu bisa digunakan untuk lengan kanan dan kiri alias 1 pcs manset untuk 1 pasang lengan. Untuk mengkonversikan ke Kg (kilogram) ketahui dulu berapa berat kerah dan mansetnya agar lebih mudah.

1 kerah = 0.03 kg

1 Manset = 0.02 kg

Rumus untuk menghitung kebutuhan Kerah atau manset secara kilogram adalah: 

Bagaimana Cara Menghitung Kebutuhan Rib Untuk Kaos?
Kerah: 0.03 kg x 20 pcs = 0.6 KgMaka untuk 20 pcs kerah dan manset berat nya adalah: 

Manset: 0.02 kg x 20 pcs = 0.4 Kg

Kesimpulan

Rumus-rumus dan cara menghitung dari setiap aksesoris di atas bisa Anda gunakan ketika Anda sedang menghitung kebutuhan kain dan aksesoris sebelum berbelanja kain di toko kami agar Anda tidak merasa bingung dan aksesoris yang Anda beli pun tidak akan kelebihan apalagi kekurangan. 

Perlu Anda ingat bahan kaos polo dan bahan jaket adalah jenis bahan yang berbeda, jadi setiap aksesoris dari beberapa bahan ini pun pasti akan berbeda kebutuhannya. Jika Anda masih merasa bingung dengan cara menghitung kebutuhan aksesoris untuk bahan kaos, Anda bisa menghubungi customer service kami dan berkonsultasi tentang jenis bahan kaos sampai ke hitungan kebutuhan kain kainnya pun akan kami bantu. Semoga ulasan kami ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat, share ke teman-teman Anda juga yang membutuhkan informasi ini ya.

TOKO BAHAN KAOS KNITTO

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 4214962 / 4214963

WA : 082122122135

Line : @knitto

Email : [email protected]

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. Hos Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

WA: 082219899915

Jam Buka

Senin – Jumat : 08.30 – 16.30 WIB

Sabtu : 08.30 – 14.30 WIB

Minggu : Libur