Bahan Kaos Distro

0
Rate this post

“Bahan yang seperti apa sih yang biasa digunakan untuk kaos-kaos distro?”

Sering kali mereka yang datang ke toko kami mencari kain yang biasa digunakan untuk kaos-kaos distro, sebenarnya bahan apa sih yang digunakan untuk kaos distro itu?

Jika kita membicarakan tentang bahan kaos distro yang ada di Bandung tentu nya sangat beragam, karena kami yakin setiap distro mempunyai standar kualitas masing-masing dalam penggunaan bahannya. Tapi jika kami boleh memberikan sedikit rekomendasi mengenai bahan kaos distro yang ada di Bandung, Anda bisa menyimak artikel kami di bawah ini

Combed

Apakah kain Combed bahan yang biasa digunakan oleh distro-distro yang ada di Bandung? Kain Combed mempunyai kualitas yang cukup baik dibandingkan dengan beberapa kain dengan bahan cotton lainnya. Bisa dibilang kain Combed adalah kain standar distro. Karena beberapa distro di Bandung pasti menggunakan kain jenis ini. Selain harga nya yang realtif terjangkau kualitas dari kain Combed pun bagus. Combed 30s adalah jenis yang biasa banyak digunakan

Cotton Bamboo

Bahan kaos yang dibuat dari campuran serat cotton dan serat bamboo ini merupakan bahan kaos premium dengan kualitas yang sangat baik dengan segudang keunggulannya. Kain cotton bamboo ini juga salah satu bahan kaos distro yang patut Anda coba, dengan kemampuannya menyerap keringat dengan baik dan anti bakteri adalah salah satu kehebatan dari bahan cotton bamboo

Cotton Galaxy

Selain kain-kain dengan warna solid, kain seperti Cotton Galaxy ini juga sekarang sudah mulai banyak beredar di pasaran. Permukaan kainnya yang mempunyai bintik warna-warna yang dimiliki kain Cotton Galaxy ini membuat bahan kaos ini banyak disukai oleh banyak orang, dan biasanya digunakan untuk baju anak tapi bukan hanya kalangan anak saja, orang dewasa pun banyak menggemari bahan kaos ini.

CVC Twotone/Thereetone

Jika Anda pernah melihat baju yang mempunyai 2 atau 3 warna di dalam kain tersebut, bisa jadi yang Anda lihat adalah kain CVC Threetrone atau Twotone yang juga tersedia di toko kami. CVC Twotone mempunyai keunikan pada kainnya yang mempunyai 2 warna yang disebut Twotone dan 3 campuran warna atau disebut juga Threetone. Meskipun menggunakan bahan CVC (Chief Value Cotton)yang mana merupakan bahan campuran serat cotton dan polyester bahan kaos ini tetap adem dan tidak terlalu panas karena kandungan serat cotton yang ada pada CVC masih lebih banyak dibandingkan dengan polyester.

Cotton Modal

Apakah ada bahan kaos distro yang lebih baik daripada Cotton Combed dan Cotton Bamboo? Ada! Cotton Modal namanya, Cotton modal adalah salah satu bahan kaos yang sering digunakan untuk kaos-kaos distro bahkan tidak hanya distro saja, beberapa merk pakaian dunia pun menggunakan kain Cotton Modal ini. Bahan kaos premium dengan kualitas yang baik mempunyai keunggulan yaitu kainnya yang sangat lembut, adem, anti bakteri dan cocok untuk kulit sensitif juga kainnya yang lebih jatuh.

Beberapa jenis bahan kaos di atas merupakan rekomendasi bahan kaos distro yang bisa kami berikan untuk Anda, perlu Anda ingat dan garis bawahi setiap distro pasti mempunyai standar kualitas masing-masing dan mungkin bisa jadi menggunakan bahan yang berbeda-beda, tapi jika Anda ingin membuat kaos dengan bahan standar distro jangan ragu untuk menggunakan beberapa kain di atas dan belanja nya di Toko Bahan Kaos Knitto tentunya. Sekian ulasan dari kami semoga bermanfaat ya

 

TOKO BAHAN KAOS KNITTO

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 4214962 / 4214963

WA : 082129291192 | 081910607055 | 087722020009

Line : @knitto

Email : [email protected]

 

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. Hos Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

WA: 081380001012

 

JAM BUKA

Senin – Jumat : 08.30 – 16.30 WIB

Sabtu : 08.30 – 14.30 WIB

Minggu : Libur