5 Rekomendasi Terbaik Baju Yang Lagi Trend Tahun 2022

0
5/5 - Vote count: 130 votes

Tahun berganti trend fashion pun ikut berganti, tapi tidak sedikit yang tetap bertahan. Seperti pada tahun 2022 ini, beberapa trend fashion baru muncul tapi trend fashion lama pun ikut bangkit. Selain jenis-jenis baju, warna-warna ini pun menjadi trend di tahun 2022. 

Baju Yang Lagi Trend

Baju Yang Lagi Trend Tahun 2022

Hampir memasuki pertengahan tahun 2022, lalu seperti apa trend fashion yang sedang berjalan di masyarakat saat ini? Baju yang lagi trend tahun 2022 apa sama modelnya seperti tahun-tahun sebelumnya?

Di tahun 2022 ini sepertinya banyak masyarakat dan anak-anak muda yang mengangkat kembali vibes tahun 70-an atau 60-an sebagai tema busana mereka. Terbukti dengan banyaknya anak-anak muda baik perempuan maupun laki-laki yang senang bergaya casual dengan nuansa yang tidak asing dan pernah menjadi hits sebelumya. Berikut ini beberapa baju yang lagi trend tahun 2022 dan mungkin bisa jadi inspirasi atau ide berpakaian yang bisa kamu coba di rumah.

1. Oversized T- Shirt

Jenis kaos atau T-Shirt ini sepertinya sudah menjadi essential outfit dan wajib dimiliki anak muda zaman sekarang. Dibandingkan dengan kaos yang berbentuk standar, seperti kaos oversized ini lebih diminati anak-anak muda, mungkin karena terlihat lebih up-to-date dan stylish ya.

2. Slim Fit Top atau Crop Top

Baju yang lagi trend tahun 2022 selanjutnya yang sudah banyak sekali digemari oleh masyarakat terutama oleh para remaja perempuan adalah atasan yang mini dan cenderung pendek, pakaian ini sering kita sebut dengan nama crop top atau sekarang dikenal dengan istilah Slim Fit Top. 

Pakaian ini sedang digandrungi oleh para artis-artis muda Indonesia juga, seringnya dipadukan dengan pakaian lain. Dengan memakai outfit ini, bentuk tubuh kamu akan semakin terlihat dan lebih terlihat stylish Knitters.

Slim fit top atau crop top bisa menampilkan dua look yang berbeda, tergantung dengan perpaduannya. Misalkan dengan kamu menggunakan slim fit top dipadukan dengan baggy pants atau sweatpants, look yang kamu tampilkan akan sedikit lebih boyish atau tomboy. Tapi kalau ingin terlihat lebih feminin kamu bisa coba padukan baju ini dengan skirt atau Rok A Line.

3. Wide Leg Pants

Jenis celana ini pasti sudah kamu punya kan di lemari kamu? Saking terkenal dan hits nya, hampir semua anak muda baik perempuan maupun laki-laki sepertinya sedang menggemari celana dengan bentuk yang fit in di bagian pinggang dan semakin melebar dari pinggul hingga ke bagian bawah. Wide Leg Pants atau dikenal juga dengan nama Palazzo Pants ini cocok sekali dipadukan dengan berbagai jenis atasan, seperti kemeja, kaos, sweater, knit sweater, dan lain sebagainya. Tapi seringnya jenis celana ini dipadukan dengan kaos oversized atau kemeja oversized, jaket, jas atau blazer.

4. Knit Wear

Minto sering sekali melihat banyak orang yang kembali menggunakan Knitwear yang dipadukan dengan berbagai jenis pakaian lain salah satunya palazzo pants atau celana cutbray, membawa suasana tahun-tahun 70-an. 

5. Outer

A fashion trend that will never end, mungkin ini adalah ungkapan yang paling tepat untuk semua pakaian outer seperti jaket-jaket, hoodie, sweater, dan jenis outer lainnya. Karena setiap tahunnya setidaknya, ada satu jenis outer yang menjadi trend dan sisanya tetap bertahan menjadi pilihan masyarakat. 

Photo by SHVETS production from Pexels

Tahun 2022, outer didominasi oleh hoodie dan sweater dengan warna-warna pastel dan cerah, juga yang mulai kembali menjadi pilihan yaitu oversized blazer.

Masih banyak lagi jenis baju yang lagi trend tahun 2022 ini, terutama 5 baju di atas yang bisa kamu jadikan pilihan dalam berpakaian sehari-hari.

Warna Baju Yang Trend Tahun 2022

Selain jenis bajunya, berbagai warna ini pun sudah mulai menjadi trend dan banyak digunakan oleh masyarakat luas. Pantone Color Institute sudah mengumumkan jika Color Of The Year 2022 adalah Very Peri, tetapi beberapa warna lain pun ternyata menjadi trend.

Warna apa saja yang menjadi trend tahun 2022 ini?

Playful and Bold Colors

Warna-warna super cerah yang dipilih oleh masyarakat saat ini cukup mendominasi warna pakaian yang ada saat ini, terutama pakaian  karya desainer dunia. Contoh warna Playful and Bold adalah merah, kuning, hijau, pink fuchsia, atau warna yang bisa menarik perhatian saat orang lain melihatnya.

Seperti di acara The 94th Academy Awards kemarin, penyanyi Beyoncé Knowles menggunakan koleksi busananya yang berkolaborasi dengan brand pakaian olahraga yang mengusung tema shocking Electric Lime.

Hot Orange

Warna yang kontras dan memberikan kesan ceria ini, warna-warna yang terang atau memberikan kesan “Menyala” terbukti sedang banyak dipilih dan mencuri perhatian banyak orang. Apakah kamu salah satu yang tertarik dengan warna ini juga?

Kamu mau cari warna yang cerah ceria seperti ini? Tenang, Knitto punya berbagai warna orange yang bisa kamu pilih. Cek warna-warna nya disini

Yellow

Kuning juga menjadi warna yang menjadi tren di tahun ini dan jika pada tahun 2021 pilihan warna kuning pucat seperti butter jadi pilihan, maka di 2022 rona sinar matahari yang klasik dengan sentuhan neon seperti radiant yellow diprediksi akan jadi tren warna baru.

Knitto juga menyediakan 8 warna kuning pada kain Cotton Combed 30s yang bisa menjadi pilihan, warna tersebut adalah Kuning Kenari, Honey, Kuning Lemon, Mustard, Kuning Mas, Baby Yellow, Dark Mustard, dan Dijon Yellow.

Pastel

Meskipun warna-warna cerah dan menyala cukup mendominasi, tetapi warna soft seperti Pastel pun tetap banyak diminati oleh kebanyakan orang. 

Maka dari itu Knitto menyediakan berbagai macam warna Pastel yang kami yakin akan tetap banyak peminatnya. Berbagai warna pastel tersedia pada kain Cotton Combed 30s dan 24s, warna yang cocok untuk digunakan jika kamu ingin membuat kaos atau jenis pakaian lainnya. 

Trend baju dan trend warna setiap tahunnya bisa berubah-ubah, tetapi kamu juga bisa menciptakan trend baju atau trend warna kamu sendiri. Ciptakan sesuatu yang berbeda dan jadikan sebuah trend. “In order to be irreplaceable one must always be different.” – Coco Chanel

Terima kasih sudah membaca artikel ini, semoga bermanfaat.

TOKO BAHAN KAOS KNITTO BANDUNG

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon: (022) 4214962

 

Jl. Holis No. 35, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 20589089

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. HOS Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SEMARANG

Jl. Jenderal Sudirman No. 300 – 302, Semarang

Telepon: (024) 760-728-5

Official WhatsApp: 082120003035

Email : [email protected]

Jam Buka

Senin – Jumat : 08.30 – 16.30 WIB

Sabtu : 08.30 – 14.30 WIB

Minggu : Libur