Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

0
Rate this post

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh – Terkadang ada perasaan kesal ya jika baju yang Anda beli tidak tahan lama warna nya atau cepat kusam. Atau karena Baju-baju kaos yang sudah lama menjadi lusuh atau kusam karena terlalu lama di simpan di lemari. Tapi ada beberapa faktor yang juga bisa membuat baju Anda menjadi cepat lusuh dan kusam yang perlu Anda perhatikan, apa saja faktor tersebut?

Faktor Yang Membuat Kaos Cepat Kusam dan Lusuh

 

  • Tidak memperhatikan instruksi pada label baju/kaos tepat

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Pada saat membeli kaos terdapat label instruksi perawatan baju atau kaos tersebut yang jarang diperhatikan. Padahal instruksi pada label tersebut sangatlah penting karena bisa membantu Anda untuk merawat kaos Anda agar tetap awet meskipun sudah lama Anda gunakan

Pada bagian label petunjuk perawatan kaos, terdapat berbagai macam instruksi untuk pencucian dan perawatan seperti apakah boleh menggunakan pemutih, menggunakan proses pencucian dry-clean, ketika akan di setrika berapa maksimal suhu nya, dan lain-lain

Jika Anda merasa dengan simbol-simbol yang tertera pada label baju Anda, simak artikel kami sebelumnya tentang arti simbol perawatan kaos  

 

  • Pencucian pakaian dengan cara yang kurang tepat

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Pada saat mencuci pun bisa jadi Anda melakukan kesalahan-kesalahan kecil yang berakibat besar pada kaos Anda. Perlu Anda ketahui beberapa pakaian tidak selalu baik atau aman bila dicuci menggunakan mesin cuci. Seperti kaos, sebaiknya untuk mencuci kaos kami menyarankan untuk tidak menggunakan mesin cuci karena kaos akan cepat rusak, lusuh dan beberapa bagian menjadi rusak seperti bagian leher kaos menjadi cepat lusuh, gambar sablonan pun akan cepat rusak. Untuk pencucian kaos kami lebih menyarankan dikucek atau pencucian manual menggunakan tangan

Dan kami juga menyarankan untuk tidak terlalu sering menggunakan pengering pakaian setelah kaos Anda dicuci. Lebih baik setelah pakaian atau kaos Anda cuci langsung Anda jemur dibawah sinar matahari. Lebih jelasnya Anda bisa membaca ulasan kami tentang bagaimana cara merawat kaos  

 

  • Tidak mensortir atau menggabung berbagai jenis

Kesalahan ini sering mengakibatkan kaos menjadi rusak terutama kaos berwarna putih menjadi berwarna karena terkena pakaian warna yang luntur. Sebaiknya, pisahkan cucian Anda sebelum merendam pakaian sebelum dicuci. Sortir menjadi tiga bagian, pakaian berwarna, gelap dan putih

Selain 3 faktor di atas, kami sarankan juga untuk tidak terlalu lama menyimpan kaos di lemari ya, jangan sampai kaos Anda berubah warna karena kotor oleh debu dan menjadi bau apek

Beberapa langkah mudah untuk mencegah kaos Anda menjadi Kusam dan Pudar Warna nya

Kaos yang baru saja Anda beli ingin Anda cuci terlebih dahulu sebelum digunakan, ikuti langkah-langkah berikut ini agar kaos Anda tetap cemerlang warna nya dan anti kusam

 

  • Ikuti instruksi pada label 

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, jangan meremehkan berbagai instruksi yang ada pada label baju Anda. ikuti dengan seksama ya instruksi yang tertera pada label kaos Anda, karena dengan mengikuti instruksi pada label, baju Anda tidak akan mudah kusam dan lusuh

 

  • Jangan Rendam dan Jemur Kaos terlalu lama

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Beberapa orang berpikiran jika merendam baju dengan waktu yang cukup lama akan membuat baju / kaos menjadi lebih bersih dan noda akan hilang. Padahal yang sebenarnya terjadi adalah warna baju menjadi pudar dan kusam juga jika terdapat sablonan pada kaos Anda juga akan cepat mengelupas. Rendam baju jangan lebih dari 1 – 2 jam ya agar baju tetap aman

Begitu juga dengan menjemur, ketika baju di jemur pun jangan terlalu lama, perhatikan durasi menjemur pakaian Anda. apalagi jika Anda menjemur pakaian benar-benar di bawah sinar matahari yang terik. 

 

  • Jemur kaos dalam posisi terbalik dan hindari penggunaan Hanger

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Perhatikan juga posisi baju Anda saat dijemur, jangan lupa untuk selalu menjemut baju / kaos dalam posisi terbalik, biarkan bagian dalam kaos yang terpapar sinar matahari agar baju Anda warnanya tidak pudar dan kusam. Dan usahakan untuk tidak menggunakan hanger pada saat menjemur agar bagian leher kaos tidak rusak

 

  • Gunakan Deterjen Khusus dan Pelembut Pakaian 

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Anda juga bisa mencoba gunakan deterjen yang memang dikhususkan untuk menjaga warna pakaian yang memang sudah mengandung formula khusus untuk mengikat warna supaya tidak mudah luntur.

 

  • Jangan gunakan pemutih (Bleach)

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Tips terakhir yang perlu diperhatikan adalah dengan tidak menggunakan pemutih atau minimal mengurangi penggunaannya. Hal ini dikarenakan pemutih akan dapat melemahkan serat kain dalam jangka panjang, yang akan mengakibatkan warna pakaian cepat pudar dan kusam. Jika baju / kaos Anda terkena noda yang sulit dihilangkan hanya dengan sabun atau deterjen, Anda bisa mengikuti beberapa langkah yang ada di artikel kami sebelumnya tentang Mengatasi Noda Pada Kaos Putih 

Tips Mencerahkan Kaos dan Mengembalikan Warna Kaos Yang Kusam

Jika saat ini baju Anda sudah terlanjur pudar dan kusam  warna nya, coba beberapa tips ini agar mengembalikan warna baju Anda menjadi lebih cemerlang

 

  • Gunakan Lemon atau Citrun

 

Cara yang cukup ampuh untuk mengembalikan warna baju yang pudar adalah dengan menggunakan buah lemon. Buah Lemon mempunyai kandungan vitamin C yang besar dan memiliki fungsi yang serupa dengan citrun. Gosokkan lemon pada saat mencuci baju supaya warnanya yang pudar akan kembali menjadi cerah seperti semula. Untuk citrun Anda bisa juga melarutkan citrun dengan air lalu rendam kaos Anda. menggunakan larutan citrun juga sangat bagus untuk memutihkan baju

 

  • Gunakan Cuka dan Baking Soda

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Menggunakan baking soda untuk mencerahkan kaos Anda yang kusam bisa menjadi salah satu cara juga. Cukup gunakan sekitar 1 cangkir baking soda untuk 4 liter air lalu rendam kaos selama beberapa menit saja, cuci lalu bilas seperti biasa

 

  • Gunakan Kopi Untuk Kaos Warna Hitam

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Jika kaos hitam Anda yang bermasalah, Anda bisa juga menggunakan kopi pada saat akan membilas kaos. Ingat gunakan kopi ini hanya untuk kaos berwarna hitam saja ya, jangan gunakan untuk warna lain. Cukup siapkan sekitar 2 cangkir kopi dengan ukuran yang cukup besar, pastikan sudah tidak ada ampas pada kopi nya, lalu tuangkan pada cucian kaos yang akan di bilas, rendam sebentar lalu bilas sampai bersih 

 

  • Gunakan Garam 

 

Garam juda tidak hanya bisa digunakan untuk masakan saja, garam bisa membantu Anda mengembalikan warna kaos Anda menjadi cerah lagi. Hanya gunakan garam beryodium ya, jangan garam biasa, karena senyawa yodium bisa membantu mengikat warna dan mengembalikan kecerahan warna nya seperti sedia kala. Campurkan garam yodium ke rendaman pakaian Anda dan pastikan garam tersebut tercampur merata atau larut pada air rendaman pakaian Anda

 

  • Gunakan Wantek Untuk Mengembalikan Warna

 

Ini adalah cara terakhir jika beberapa langkah diatas masih belum mengembalikan warna baju Anda. bagi Anda yang belum mengetahui apa itu Wantek atau wantex, pastikan warna yang Anda gunakan sesuai dengan kaos yang Anda mau celup ya. Bagaimana cara melakukan pencelupan menggunakan wantex?

  • Dalam panci besar, rebus 3 liter air untuk setiap potong kaos dan 1 bungkus wantek. Untuk baju berbahan denim, gandakan takarannya.
  • Masukkan kaos ke dalam panci dan aduk-aduk selama 15 menit.
  • Matikan api, teruslah membolak-balikkan kaos hingga air dingin.
  • Bilas kaos 5-6 kali hingga tidak ada lagi wantek tersisa.
  • Jemur di tempat teduh.

Itu dia beberapa cara agar baju / kaos Anda bisa kembali warna nya dan tidak kusam lagi. Tetapi pastikan juga ya ketika membeli kaos, bahan kaos yang Anda pilih bukan bahan kaos murahan. Bahan kaos pun bisa menjadi salah satu faktor kaos Anda cepat kusam

Bahan kaos yang tersedia di knitto merupakan bahan kaos yang berkualitas premium sehingga warna nya tidak mudah luntur atau  kusam. Bagi Anda yang akan memulai berbisnis kaos berikut ini adalah beberapa bahan kaos yang bisa Anda gunakan untuk bahan dasar kaos Anda

 

  • Bahan Kaos Combed

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Seperti Anda tahu, kami mempunyai koleksi kain Cotton Combed dengan berbagai jenis ketebalan dan warna. 47 warna kami sediakan untuk Anda dan yang pasti warna kain kami ini tidak luntur, apalagi bahan kaos Cotton Combed dibuat dari 100% serat cotton yang nyaman digunakan, bisa menyerap keringat dengan baik, lembut dan adem

 

  • Bahan Kaos Cotton Bamboo

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Bahan Kaos Cotton Bamboo adalah Bahan T-Shirt yang dibuat dari campuran serat Cotton dan Serat Bamboo. Bahan ini sangat kami rekomendasikan jika Anda ingin membuat kaos anak karena di dalam bahan ini terdapat kandungan anti bakteri dan anti bau. Juga sangat aman ketika dicuci karena tidak akan luntur atau memudar meskipun kembali lagi ke cara mencuci Anda

 

  • Bahan Kaos Cotton Modal

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Bahan kaos Cotton Modal adalah kain yang dibuat dari campuran serat Cotton dan serat kayu (beechwood). Cotton Modal menggunakan ketebalan kain 30s dengan gramasi 150-160gsm dan tentu lebar kainnya adalah 42”. Keunggulan dari bahan kaos adalah Permukaan kainnya sangat lembut, cocok untuk kulit sensitif, Anti bakteri dan Warna kain yang solid, cemerlang dan tahan lama

 

  • Bahan Kaos Supima

Tips Mencerahkan Kaos Yang Kusam dan Lusuh

 

Bahan Kaos Cotton Supima adalah kain yang dibuat dari 100% serat cotton, tetapi serat yang digunakan adalah serat cotton paling langka, yang produksi nya hanya 1% dari total produksi seluruh kapas dunia. 3 keunggulan dari Cotton Supima adalah Permukaan kainnya sangat rata dihasilkan dari serat cotton supima yang lebih panjang dan membuat kain ini lebih kuat, Warna kain Cotton Supima lebih cerah dan cemerlang karena kain ini sangat bagus dalam penyerapan warna dan Sangat nyaman saat digunakan

Selain beberapa bahan kaos di atas Anda juga bisa menggunakan bahan kaos lainnya yang ada di Knitto. Cek semua bahan kaos nya di Website kami www.knitto.co.id atau bisa juga cek Jenis Bahan Kaos yang sering banyak orang cari dan gunakan

Semoga ulasan tentang tips mencerahkan kaos ini bisa membantu Anda untuk mencerahkan kembali kaos Anda yang sudah kusam dan bagi Anda yang akan berbisnis pilihlah bahan kaos yang tepat yang tentu nya hanya dari Knitto

 

TOKO BAHAN KAOS KNITTO

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 4214962 / 4214963

WA : 082129291192 | 081910607055 | 087722020009

Line : @knitto

Email : [email protected]

 

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. Hos Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

WA: 081380001012

 

Jam Buka

Senin – Jumat : 08.30 – 16.30 WIB

Sabtu : 08.30 – 14.30 WIB

Minggu : Libur