Memahami Celana High Waist, Bawahan yang Bisa Menunjang Siluet Tubuh

0
5/5 - Vote count: 77 votes

Memahami Celana High Waist, Bawahan yang Bisa Menunjang Siluet Tubuh – Halo Knittopreneurs! Pada artikel kali ini, Minto akan mengenalkan salah satu bawahan yang sudah populer sejak bertahun-tahun yang lalu. Uniknya, saat dipakai, celana ini bisa membuat siluet tubuh terlihat lebih tinggi dan ramping. Kok bisa ya?

Apa Itu Celana High Waist? 10 Bahan dan Siluet yang Bagus
Apa Itu Celana High Waist? 10 Bahan dan Siluet yang Bagus

Model bawahan ini sering disebut sebagai celana high waist. Yuk sama-sama kita bahas mengenai pengertian, kelebihan dan kekurangan, serta tips-tips menarik lainnya yang berkaitan dengan celana ini! Simak sampai akhir ya.

Apa Itu Celana High Waist?

Menurut Wikipedia, celana high-rise atau celana high waist adalah celana yang memiliki potongan pinggang di atas pusar, biasanya di sekitar bagian perut bagian atas. Jenis pakaian ini dirancang untuk menutupi pinggul minimal 8 sentimeter (3 inci) lebih tinggi dari pusar.

Dulunya, di budaya Barat dan terutama Amerika, celana high-rise sangat umum ditemukan pada era 1970-an, akhir 1980-an hingga akhir 1990-an. Lantas saat tahun 2000-an awal, celana ini dijuluki sebagai “mom jeans” dan tidak lagi populer di antara penggemar mode. Tren high-rise kemudian kembali booming pada pertengahan hingga akhir 2010-an dan terus populer hingga saat ini, bersaing dengan celana low-rise.

Bahkan, celana high waist kini tersedia dalam berbagai bahan, seperti denim, katun, linen, crinkle, dan kulit, membuat padu padannya lebih mudah dengan berbagai style dan acara.

Kelebihan dan Kekurangan Celana High Waist

Sebelum membelinya, kenali dulu kelebihan dan kekurangan yang bisa Knittopreneurs dapatkan saat memakainya!

Kelebihan Celana High Waist

  • Celana high waist dapat membantu menonjolkan pinggang dan menciptakan siluet yang ramping, menambah rasa percaya diri dengan penampilan. Untuk Knittopreneurs yang ingin menyamarkan perut buncit, celana ini dapat membantu menyembunyikannya.
  • Celana high-rise tersedia dalam berbagai model, seperti skinny, straight, flared, dan palazzo, sehingga cocok untuk berbagai bentuk tubuh.
  • Dapat dikombinasikan dengan mudah bersama berbagai atasan, seperti t-shirt, kemeja, blus, dan sweater.
  • Kini, banyak model celana high-rise yang terbuat dari bahan yang nyaman, elastis, dan tidak gampang kusut. Sehingga bisa dipakai untuk berbagai aktivitas.
  • Kemudian, bawahan ini juga dapat membuat kaki terlihat lebih jenjang.

Kekurangan Celana High Waist

  • Beberapa model celana high waist, terutama yang terbuat dari bahan yang kaku, dapat membuat Knittopreneurs tidak nyaman saat duduk dalam waktu lama.
  • Model celana ini dengan ukuran yang pas tidak selalu mudah ditemukan, terutama bagi orang dengan bentuk tubuh tertentu. Pada beberapa orang, bahkan bisa membuat proporsi badan terlihat lebih gemuk, terutama jika digabung dengan atasan yang longgar.
  • Jika tidak mengatur padu padannya dengan tepat, celana ini bisa terlihat ketinggalan zaman. 

Baca Juga: Celana Coklat Cocok Dengan Baju Warna Apa? Ini Dia Rekomendasinya

10 Jenis Bahan dan Siluet Celana High Waist yang Bagus

Ilustrasi Pemakaian Celana High Waist pada Wanita dan Pria
Ilustrasi Pemakaian Celana High Waist pada Wanita dan Pria

Pilihan bahan celana bisa menentukan kenyamanan dan tampilan kamu lho, Knittopreneurs. Untuk mendapatkan look yang paling oke, simak rekomendasi bahan versi Minto untuk celana high waist!

Celana dengan Bahan Katun

Siapa yang tidak kenal dengan katun? Bahan alami ini terkenal adem, menyerap keringat, dan lembut di kulit, membuatnya cocok untuk Knittopreneurs yang aktif bergerak atau tinggal di daerah panas. Celana high waist berbahan katun akan menjaga rasa nyaman walau beraktivitas seharian. 

Saat memilih celana katun, pilih katun twill atau katun denim untuk ketahanan lebih lama. Perhatikan gramatur kain, karena kain dengan gramatur lebih tinggi biasanya lebih tebal dan tahan lama. Pastikan juga jahitan celananya rapi dan kuat.

Celana dengan Bahan Linen

Ingin tampil stylish dengan celana high waist di cuaca panas? Linen adalah jawabannya! Bahan ini memiliki tekstur unik dan sejuk, cocok untuk menemani hari-hari Knittopreneurs. Linen juga kuat dan tahan lama. 

Pilih linen campuran dengan katun atau polyester untuk mengurangi kusut dan meningkatkan ketahanan terhadap kemungkinan luntur. Perhatikan juga care label yang ada di celana, karena berkaitan dengan cara perawatannya. Lalu, karena linen mudah kusut, sebaiknya cuci dengan tangan dan hindari mesin dryer. Setrika dengan suhu rendah untuk menjaga tekstur linen.

Celana dengan Bahan Rayon

Bagi pecinta bahan yang halus dan lembut, rayon adalah pilihan tepat. Bahan ini juga menyerap keringat dan memiliki drape yang bagus, sehingga cocok untuk jika Knittopreneurs menginginkan celana high waist yang flowy

Rayon yang dicampur dengan spandex adalah pilihan bahan celana yang tepat, karena sifatnya yang elastis dan lebih tahan susut. Perhatikan perawatannya, karena rayon mudah kusut seperti linen, sebaiknya cuci dan setrika tanpa dryer dan dengan suhu rendah.

Celana dengan Bahan Jeans

Siapa yang tidak punya celana jeans? Bahan denim yang dipakai sebagai jeans memang terkenal kuat, tahan lama, dan mudah dipadupadankan dengan berbagai gaya. Pilihan model celana high waist dengan bahan jeans pun paling banyak, mulai dari skinny, boyfriend, dan bootcut

Namun, dibandingkan celana jeans high waist yang kaku, Minto menyarankan agar Knittopreneurs memilih denim stretch untuk kenyamanan dan ruang gerak yang lebih. Amati juga tinggi pasak dan jumlah kancing yang dimiliki oleh celana, lalu apakah ada tambahan karet atau tidak di bagian pinggang. Detail kecil seperti ini sangat berpengaruh untuk rasa nyaman saat memakainya seharian.

Celana dengan Bahan Kulit

Tampilan chic dan edgy dengan celana kulit model high waist sangat populer di tahun 90-an, terutama di kalangan musisi mancanegara. Wajar saja, bahan ini memberikan kesan mewah saat dipakai, dan celananya pun tahan lama. 

Knittopreneurs bisa memilih kulit sintetis untuk pilihan yang lebih terjangkau dan mudah dirawat. Perhatikan kualitas kulit, karena kulit yang berkualitas biasanya lebih tebal dan bisa dipakai bertahun-tahun. Rawatlah dengan baik untuk menjaga keindahan dan kilau bahannya, gunakan produk-produk khusus dan hindari paparan sinar matahari langsung.

Kemudian, ada juga pilihan siluet celana high waist yang bisa kamu sesuaikan dengan bentuk tubuh!

Skinny High Waist

Contoh Skinny Jeans dengan Model High Waist
Contoh Skinny Jeans dengan Model High Waist

Celana dengan siluet skinny dan model yang high waist adalah pilihan klasik yang aman, hampir tidak pernah hilang dari tren. Model ini memberikan kesan pas di badan (slim fit) dan mengikuti bentuk kaki, sehingga memberikan efek ramping dan jenjang. 

Cocok untuk Knittopreneurs yang ingin menonjolkan bentuk tubuh, terutama di bagian pinggul dan pinggang. Saat memilih celana ini, pilih bahan yang lebih stretchy atau elastis untuk kenyamanan maksimal. 

Perhatikan juga rise (ketinggian pinggang) untuk memastikan fit yang sesuai. Padukan dengan atasan yang lebih longgar untuk menyeimbangkan proporsi tubuh, sehingga tampilan Knittopreneurs terlihat lebih harmonis. Untuk padu padan, skinny high waist cocok dipasangkan dengan blouse flowy, sweater oversized, atau tunik panjang.

Straight Leg High Waist

Celana high waist dengan siluet ini memiliki potongan lurus dari pinggang ke bawah, memberikan kesan yang lebih santai dan lapang saat dipakai. Model ini cocok untuk semua bentuk tubuh dan mudah dipadupadankan dengan berbagai atasan. Untuk memilih celana straight high waist yang tepat, pilih bahan yang sesuai dengan cuaca dan aktivitas sehari-hari. Perhatikan juga panjang celana agar tidak terlalu pendek atau terlalu panjang. 

Knittopreneurs bisa memadukannya dengan sneakers untuk tampilan yang santai, atau dengan heels untuk tampilan yang lebih formal. Atasan yang dipakai bisa beraneka ragam, tergantung kesan yang ingin ditampilkan. Bisa kemeja denim, atau t-shirt basic dan jaket kulit.

Wide Leg High Waist

Bawahan berupa celana dengan siluet wide leg memiliki potongan lebar dari pinggang ke bawah, memberikan kesan yang lebih flowy. Model ini cocok dengan bahan yang “jatuh”, seperti katun atau linen, untuk mendapatkan efek flowy yang diinginkan. 

Pastikan panjang celana tidak terlalu panjang sehingga tidak menyapu lantai, dan padukan dengan heels atau sandal wedges. Untuk padu padan atasannya, wide leg high waist cocok dengan crop top, blouse satin, atau blazer panjang.

Flare High Waist

Celana high waist dengan siluet flare memiliki potongan lebar di bagian bawah, memberikan kesan retro yang tetap stylish. Cocok jika menggunakan bahan seperti denim atau rayon. Perhatikan lebar flare agar sesuai dengan bentuk tubuh, sehingga tampilanmu tetap seimbang.

Gunakan atasan crop top atau blouse untuk menyeimbangkan proporsi tubuh. Knittopreneurs juga bisa menambahkan jaket denim atau cardigan panjang sebagai atasan, untuk tampil lebih beda dan modis.

Palazzo High Waist

Siluet palazzo memiliki ciri khas berupa potongan celana yang lebar dan panjang dari pinggang ke bawah, memberikan kesan elegan dan mewah. Model ini cocok untuk kamu yang ingin tampil stunning di acara spesial, apalagi jika bahannya seperti satin atau sutra. 

Panjang celana harus diperhatikan, agar tidak terlalu panjang dan tidak menyapu lantai. Celana ini cocok dikombinasikan dengan heels atau sandal wedges, juga atasan berupa blouse off-shoulder atau blazer.

Baca Juga: Jenis-Jenis Bahan Denim Untuk Celana Jeans Favorit Kamu 

Tips Styling OOTD Menurut Tinggi Badan

Ilustrasi Wanita dengan Berbagai Tinggi Badan yang Mengenakan High Rise Jeans
Ilustrasi Wanita dengan Berbagai Tinggi Badan yang Mengenakan High Rise Jeans

Berikut ini beberapa tips styling yang Minto bagi menurut kategori tinggi, supaya tidak salah pilih celana model high waist lagi!

  • Wanita dan Pria Tinggi

Bagi Knittopreneurs yang memiliki tinggi badan diatas rata-rata, sebenarnya lebih disarankan menggunakan celana model low-rise atau mid-rise. Ini akan menjaga proporsi tubuh bagian atas dan bawah tetap seimbang, sehingga tampilan keseluruhan menjadi lebih harmonis. 

Jika ingin memakai celana high waist, bisa jadi cukup tricky, namun bukan berarti tidak mungkin. Ada beberapa tips khusus, seperti pilih celana dengan panjang inseam (jahitan bagian dalam celana, dari pangkal paha hingga ujung bawah) 34 inci. Kemudian, bisa juga memadukan celana dengan atasan crop atau tucked-in blouse untuk menonjolkan panjang kaki.

  • Pria dan Wanita Petite

Untuk Knittopreneurs yang bertubuh pendek, sebaiknya hindari celana model low-rise karena akan membuat kaki terlihat lebih pendek. Pilihlah celana jeans mid-rise atau high-rise yang akan membantu memanjangkan kaki dan torso, menciptakan ilusi tubuh yang lebih tinggi. Padukan dengan atasan berpotongan pendek atau crop untuk memperpanjang siluet tubuh dan menambahkan kesan tinggi.

  • Pria dan Wanita dengan Tinggi Badan Rata-Rata

Knittopreneurs yang memiliki tinggi badan rata-rata beruntung karena semua jenis rise (low-rise, mid-rise, high-rise) cocok untuk dipakai dalam keseharian. Dengan demikian, Knittopreneurs memiliki kebebasan untuk memilih jenis rise yang sesuai dengan preferensi pribadi. 

Pilihlah celana yang dapat mengekspresikan kepribadian dan gaya unik Knittopreneurs, memastikan tampilan yang selalu modis dan percaya diri. Untuk padu padan, semua jenis atasan, dari crop top hingga tunik panjang, akan cocok dipadukan dengan bawahan yang dikenakan.

Baca Juga: Mengenal Celana Cutbray yang Kembali Tren Tahun Ini, Viral Juga di Tiktok! 

Itu dulu penjelasan yang bisa Minto berikan, terkait dengan celana high waist. Mudah-mudahan Knittopreneurs bisa memilihnya dengan lebih gampang, juga mengatur padu padannya dengan tepat. Sampai bertemu di artikel selanjutnya!

TOKO BAHAN KAOS KNITTO BANDUNG

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon: (022) 4214962

Jl. Holis No. 35, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 20589089

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. HOS Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SEMARANG

Jl. Jenderal Sudirman No. 300 – 302, Semarang

Telepon: (024) 760-728-5

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SURABAYA

Jl. Dr. Ir. H. Soekarno No 27, Surabaya (MERR)

Telepon: (031)5937700

Official WhatsApp: 082120003035

Email : [email protected]