12 Model Jumpsuit Wanita Kekinian, Ada yang Hijab-Friendly!

0
5/5 - Vote count: 76 votes

Model Jumpsuit Wanita Kekinian, Ada yang Hijab-Friendly! – Hi, Knittopreneurs! Sedang mencari outfit yang simpel, nyaman, tapi tetap stylish? Jumpsuit bisa menjadi pilihan yang tepat!

Ragam Model Jumpsuit Wanita Kekinian
Ragam Model Jumpsuit Wanita Kekinian (Sumber: Pinterest)

Pakaian terusan yang praktis ini bisa membuat tampilan lebih maksimal tanpa harus ribet memikirkan mix and match. Hanya perlu menambahkan sedikit aksesoris seperti perhiasan atau tas untuk melengkapi look keseluruhan.

Ada beragam model yang bisa dipilih sesuai selera dan suasana acara. Dari busana yang lebih casual sampai formal, simak inspirasi OOTD jumpsuit wanita yang kekinian berikut ini, yuk. Ada yang hijab-friendly juga, lho! Dijamin auto tampil fashionable di setiap kesempatan!

Apa Itu Jumpsuit?

Jumpsuit adalah pakaian terusan yang mengombinasikan atasan dan celana dalam satu desain. Outfit ini sangat versatile karena cocok dikenakan dalam berbagai kesempatan.

Potongan dan desainnya bervariasi. Ada yang pas dengan tubuh (fitted) dan juga yang berbentuk longgar (loose). Material yang digunakan pun beragam, mulai dari katun, linen, sutra, hingga denim. 

Busana terusan ini pertama kali muncul pada tahun 1919 dan awalnya dirancang sebagai pakaian untuk para penambang, penerbang, dan penyelam. Desain aslinya dibuat oleh Florentine Thayat, seorang desainer asal Italia, yang menciptakannya sebagai simbol sebuah pergerakan.

Seiring waktu, pakaian ini diadopsi oleh para pekerja industri dan militer, termasuk astronot dan pilot berkat kepraktisan dan kesederhanaannya.

Pada era 1960-an, jumpsuit mulai diperkenalkan ke dunia fashion, khususnya melalui para desainer ternama seperti Yves Saint Laurent yang mempopulerkannya sebagai pakaian mewah dan stylish bagi wanita. 

Tren pakaian one-piece pun terus berlanjut hingga tahun 1970-an. Sejak saat itu, baju model ini telah mengalami berbagai transformasi, baik dari segi bahan maupun desain.

Knittopreneurs mungkin pernah mengira bahwa model busana satu ini sama dengan overall. Meski sama-sama pakaian terusan, tapi keduanya memiliki perbedaan, lho. Seperti:

    • Overall terdiri atas bagian bawah seperti rok atau celana yang dihubungkan dengan bagian depan berbentuk apron (celemek) dengan tali atau selempang di baju yang bisa dilepas pasang. Sedangkan, jumpsuit adalah pakaian utuh yang menggabungkan atasan dan bawahan dengan menyambung.
    • Biasanya overall dikenakan sebagai pakaian luar sehingga perlu menggunakan inner. Di sisi lain, jumpsuit tak memerlukan inner karena sudah merupakan pakaian utuh.

Model Jumpsuit Wanita Kekinian

Seperti yang sudah Minto sebutkan sebelumnya, nih, busana terusan ini hadir dalam model yang beragam.

Berikut ini Minto rangkum model jumpsuit wanita kekinian yang mudah ditemukan:

Jumpsuit Jeans

Ilustrasi Busana Terusan Denim
Ilustrasi Busana Terusan Denim (Sumber: Pinterest)

Denim memberikan kesan kasual, sehingga cocok dikenakan untuk acara santai seperti nongkrong dengan teman.

Ada beragam model yang bisa dipilih, dari potongan sleeveless, berlengan pendek, atau bahkan yang menyerupai overall

Material denim yang tahan lama dan versatile akan memudahkanmu untuk memadukannya dengan berbagai aksesori, seperti topi untuk melengkapi penampilan. 

Jumpsuit Midi

Ilustrasi Busana Terusan Midi
Ilustrasi Busana Terusan Midi (Sumber: Pinterest)

Dinamakan midi karena panjangnya hanya mencapai betis. Kesan yang diciptakan saat mengenakan busana terusan ini adalah  semi-formal sehingga cocok untuk outfit kondangan atau pertemuan keluarga.

Terbuat dari bahan ringan, seperti bahan katun atau linen, pakaian terusan ini akan nyaman dipakai dalam cuaca panas.

Sebagai pelengkap, padukan dengan sneakers untuk hangout santai, atau high heels guna menyulap tampilan lebih profesional.

Jumpsuit Off-Shoulder

Ilustrasi Busana Terusan Off Shoulder
Ilustrasi Busana Terusan Off Shoulder (Sumber: Pinterest)

Busana terusan wanita ini memiliki potongan yang memperlihatkan bagian bahu, sehingga menonjolkan sisi feminim dan modis sekaligus.

Model ini sangat cocok untuk acara santai seperti pergi liburan atau kondangan. Potongannya bisa loose atau fitted, tergantung gaya yang diinginkan.

Saat mengenakan outfit ini, percantik look dengan aksesori seperti anting besar yang akan menjadi statement dalam tampilan keseluruhan kamu.

Namun kalau mau lebih tertutup supaya terlihat sopan, bisa pasangkan jaket denim atau cardigan sebagai outer

Jumpsuit Culottes

Ilustrasi Busana Terusan Culottes
Ilustrasi Busana Terusan Culottes (Sumber: Pinterest)

Seperti namanya, jenis busana ini memiliki potongan yang lebar dan panjang di bagian bawah.

Desain yang flowy akan membuat Knittopreneurs merasa lebih bebas bergerak saat mengenakannya.

Bawahannya yang lebar pun menciptakan ilusi kaki yang lebih panjang, sehingga cocok dipadukan dengan heels atau wedges.

Namun untuk suasana yang lebih santai, kamu bisa mengenakannya dengan sandal atau sneakers.

Jumpsuit Wrap

Ilustrasi Jumpsuit Wrap
Ilustrasi Jumpsuit Wrap (Sumber: Pinterest)

Memiliki tali pinggang yang bisa diikat sesuai kebutuhan, desain terusan ini memberikan siluet tubuh yang ramping dan feminim, mirip seperti kimono yang lebih praktis.

Bahan yang digunakan biasanya bersifat ringan dan elegan, seperti sifon atau satin yang menambah kesan elegan.

Kelebihan busana ini adalah bisa disesuaikan dengan bentuk tubuh karena tali pinggangnya adjustable.

Jumpsuit One Shoulder

Ilustrasi Busana Terusan One Shoulder
Ilustrasi Busana Terusan One Shoulder (Sumber: Pinterest)

Berbeda dengan model off shoulder yang bagian bahunya terbuka di kedua sisi, model ini memiliki potongan asimetris dengan hanya satu sisi bahu yang terbuka sehingga tampilannya terlihat modern dan unik.

Padukan dengan aksesori seperti anting atau clutch kecil agar look semakin manis. Jangan lupa sesuaikan dengan suasana acara agar makin terlihat sempurna.

Misalnya sepatu hak tinggi bisa menjadi pilihan tepat jika ingin menghadiri acara formal seperti kondangan atau pertemuan bisnis.

Sementara itu, sneakers bisa memberikan kesan kasual kalau hanya sekadar jalan-jalan dan nongkrong dengan teman. 

Baca Juga: Pilihan Baju Overall yang Praktis dan Stylish, Wajib Ada di Lemari!

Jumpsuit Palazzo

Ilustrasi Jumpsuit Hijab Wanita
Ilustrasi Jumpsuit Hijab Wanita (Sumber: Pinterest)

Kesan flowy dan anggun sangat melekat pada model busana terusan ini berkat potongan celananya yang panjang dan lebar. 

Knittopreneurs juga akan terlihat lebih tinggi karena bawahan palazzo menciptakan ilusi kaki yang jenjang. Tinggal kenakan high heels atau wedges, tampilan langsung terlihat menawan!

Jumpsuit Backless

Ilustrasi Busana Terusan Backless
Ilustrasi Busana Terusan Backless (Sumber: Pinterest)

Sesuai namanya, jenis pakaian one piece ini memiliki bagian punggung terbuka sehingga memberikan tampilan yang seksi dan anggun.

Biasanya bahan satin atau crepe digunakan sebagai bahan utama, yang memberikan tampilan glamor.

Karena bagian belakang yang terbuka, busana one-piece dengan model backless biasanya dipadukan dengan aksesoris yang minimalis untuk menjaga tampilan agar tidak berlebihan.

Anting atau kalung yang sederhana akan cocok melengkapi look Knittopreneurs saat mengenakan busana ini.

Jumpsuit Belted

Detail ikat pinggang bisa memberikan variasi yang menonjolkan lekuk tubuh, lho. Kesan feminim dan elegan pun langsung tercipta ketika Knittopreneurs mengenakannya.

Belt bisa menggunakan bahan berbeda atau diambil dari bahan yang sama dengan busananya.

Supaya tak terkesan monoton, model belt bisa dibuat lebih bervariasi, seperti round atau square buckle.

Ruffle Jumpsuit

Ilustrasi Busana Terusan dengan Ruffle
Ilustrasi Busana Terusan dengan Ruffle (Sumber: Pinterest)

Kalau ingin tampil feminim dan tak terlihat boring, cobalah kenakan jumpsuit dengan detail ruffle atau rumbai.

Kehadiran ruffle menambah dimensi pada pakaian dan memberikan tampilan yang lebih fun.

Model ini juga bisa dipadukan dengan flat shoes untuk kegiatan santai atau heels untuk tampilan yang lebih dressy.

Jumpsuit Hijab

Ilustrasi Jumpsuit Hijab Wanita
Ilustrasi Jumpsuit Hijab Wanita (Sumber: Pinterest)

Bagi Knittopreneurs yang berhijab, jumpsuit juga bisa menjadi pilihan outfit yang praktis dan trendi.

Saat ini tersedia banyak potongan serta desain yang longgar dan tertutup, sehingga terasa lebih nyaman.

Supaya nggak terlihat monoton atau boring, Knittopreneurs bisa memilih detail tambahan seperti tali pinggang atau aksen wrap agar tetap terlihat modis dan elegan.

Kalau ingin tampil feminin, warna-warna soft dan netral yang lembut bisa dipertimbangkan. Padukan dengan jilbab berwarna senada atau bermotif kalau gak ingin terlihat monoton.

Jumpsuit Cutout

Ilustrasi Busana Terusan Potongan Cutout
Ilustrasi Busana Terusan Potongan Cutout (Sumber: Pinterest)

Busana terusan ini memiliki detail terbuka di bagian tertentu, seperti pinggang atau punggung.

Bahan mewah seperti kain satin kerap digunakan sebagai bahan utama. Kesan glamor yang tercipta menjadikannya tepat dikenakan di acara pesta pada malam hari.

Baca Juga: Rekomendasi Model dan Warna untuk Styling Obi Belt, Bagus dan Trendi!

5 Jenis Bahan Jumpsuit yang Bagus

Memilih bahan jumpsuit yang tepat akan membuat tampilan semakin maksimal sekaligus nyaman saat digunakan.

Setiap bahan memiliki keunikan tersendiri yang menambah karakter pada outfit. Berikut di antaranya:

Katun

Dikenal karena kemampuannya dalam menyerap keringat, bahan katun sangat nyaman dipakai dalam cuaca panas.

Busana terusan berbahan katun cocok untuk aktivitas santai seperti jalan-jalan atau liburan karena lekat dengan kesan kasual yang stylish.

Denim

Denim juga menjadi pilihan menarik bagi Knittopreneurs yang ingin tampil santai.

Busana terusan berbahan denim kerap ditemukan dalam model overall atau sleeveless, dan tampil sempurna saat dipadukan dengan sneakers atau boots untuk gaya streetwear.

Satin

Kilau lembut pada satin menambah kesan elegan dan mewah, ideal untuk acara formal atau pesta.

Jumpsuit satin dengan desain minimalis sering dipadukan dengan heels dan aksesori simpel untuk tampilan glamor.

Velvet

Sentuhan mewah langsung terasa saat mengenakan busana terusan berbahan velvet.

Tekstur lembut dan kilau khasnya membuat busana one piece cocok untuk acara malam atau pesta dengan tampilan glamor.

Sifon

Bagi kamu yang suka tampil feminin, jumpsuit dengan lapisan sifon bisa menjadi pilihan.

Bahan ini ringan dan transparan, sering dipadukan dengan inner untuk menambah kenyamanan dan kesan elegan.

Baca Juga: Dresscode adalah Pedoman Berpakaian. Yuk Simak 6 Jenis Dresscode yang Populer!

Baju jumpsuit wanita hadir dalam berbagai jenis model yang bisa dipilih sesuai preferensi, mood, dan suasana acara yang akan dihadiri. Kalau Knittopreneurs paling tertarik dengan model yang mana, nih?

TOKO BAHAN KAOS KNITTO BANDUNG

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon: (022) 4214962

Jl. Holis No. 35, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 20589089

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. HOS Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SEMARANG

Jl. Jenderal Sudirman No. 300 – 302, Semarang

Telepon: (024) 760-728-5

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SURABAYA

Jl. Dr. Ir. H. Soekarno No 27, Surabaya (MERR)

Telepon: (031)5937700

Official WhatsApp: 082120003035

Email : [email protected]