Alasan Mengapa Cotton Combed Menjadi Bahan Kaos Favorit

0
Rate this post

Cotton Combed merupakan salah satu bahan yang paling sering direkomendasikan untuk membuat kaos. Tentunya kamu yang berkecimpung dalam bisnis sablon, konveksi, dan pakaian lainnya pasti pernah dengar nama kain ini. 

Kenapa ya Cotton Combed ini menjadi bahan yang paling sering direkomendasikan? Padahal masih banyak jenis bahan kaos yang lebih bagus seperti Cotton Bamboo dan Cotton Modal. Nah Minto akan ulas, kenapa sih Cotton Combed ini sering sekali direkomendasikan.

Mengapa Cotton Combed Sering Direkomendasikan?

Cotton Combed merupakan kain bahan kaos yang paling sering digunakan. Kaos distro sampai kaos retail di mal-mal ternama pasti ada yang menggunakan kain ini. Kenapa Cotton Combed sering sekali direkomendasikan?

Cotton Combed merupakan kain bahan kaos yang terbuat dari 100% serat kapas. Karena terbuat dari serat kapas, tentunya menjadikan kain bahan kaos ini adem, sejuk, dan menyerap keringat dengan baik. Harganya juga setara dengan kualitasnya, dan karena itulah kenapa Cotton Combed sering dijadikan rekomendasi untuk bahan kaos.

Namun apakah semua Cotton Combed sama? Tentunya tidak ya, harga yang mahal tidak menjamin kualitas dan harga murah juga belum tentu kualitasnya buruk. Minto akan kasih tips untuk mempermudah mengidentifikasi Cotton Combed berkualitas.

Ciri Cotton Combed yang Berkualitas

Cotton Combed yang berkualitas tentunya memiliki ciri-ciri. Supaya kamu gak salah pilih. Berikut ciri-cirinya:

  1. Punya handfeel yang lembut dan halus karena terbuat dari serat kapas pilihan.
  2. Bebas dari bintik putih yang merupakan sisa biji kapas.
  3. Bulu yang cenderung sedikit dan masih dalam tahap wajar.
  4. Permukaan kain cenderung lebih rata sehingga menghasilkan hasil sablon yang lebih baik.
  5. Memiliki warna yang cerah dan tidak mudah luntur.

Namun perlu diingat juga ya, ketika memakai Cotton Combed berkualitas kita tetap harus menjaga dan merawat kainnya agar tidak mudah berbulu, melar, dan pudar warnanya.

Untuk mendapatkan kain Cotton Combed yang berkualitas dan terjamin, kamu bisa dapatkan di Knitto Textiles. Knitto Textiles menyediakan kain Cotton Combed yang memiliki kualitas terbaik dan terjamin. Cotton Combed yang tersedia pun banyak variasi jenis dan warnanya sehingga sayang sekali bila kamu lewatkan. Berikut jenis-jenis Cotton Combed yang bisa kamu dapatkan di Knitto Textiles.

Bahan Kaos Cotton Combed yang Tersedia di Knitto Textiles

  • Bahan Kaos Cotton Combed

cotton combed

Cotton Combed Knitto Textiles merupakan kain yang terbuat dari 100% serat kapas pilihan sehingga kainnya mampu menyerap keringat dengan baik. Cotton Combed melewati proses combing atau penyisiran pada proses pembuatannya sehingga menghasilkan kain yang halus dan lembut serta bebas bintik putih yang berasal dari biji kapas.

Cotton Combed Knitto Textiles tersedia hingga 100 varian warna dan 5 jenis ketebalan kain; 16s, 18s, 20s, 24s, 30s. Kain ini cocok dijadikan bahan kaos, dress, tank top, pakaian anak, bahkan hingga sprei sekalipun.

  • Bahan Kaos Cotton Combed Enzyme

Alasan Mengapa Cotton Combed Menjadi Bahan Kaos Favorit

Cotton Combed Enzyme Knitto Textiles merupakan kain Cotton Combed yang terbuat dari 100% serat kapas pilihan sehingga kainnya mampu menyerap keringat dengan baik. Cotton Combed Enzyme melewati proses washing  atau pencucian tambahan menggunakan protein alami yaitu enzim. 

Karena tahap pencucian inilah Cotton Combed Enzyme memiliki tampilan bulu yang lebih minim dan kain yang lebih lembut dan licin. Menurut Minto, dari handfeelnya saja sudah sangat berbeda lho dengan Cotton Combed.

Cotton Combed Enzyme Knitto Textiles tersedia dalam 6 variasi warna menarik dalam ketebalan 30s. Cotton Combed Enzyme dapat dijadikan bahan kaos, pakaian anak, dress, piyama, dan lain-lain.

  • Bahan Kaos Cotton Combed Activecool™ + Activefresh™

Alasan Mengapa Cotton Combed Menjadi Bahan Kaos Favorit

Cotton Combed Activecool™ + Activefresh™ merupakan kain Cotton Combed yang diberi treatment khusus yaitu penambahan teknologi  Activecool™ + Activefresh™. Teknologi Activecool™ akan membuat kain terasa lebih dingin dan sejuk di kulit sedangkan teknologi Activefresh™ akan membuat tubuh lebih fresh sehingga terhindar dari bau tidak sedap.

Cotton Combed Activecool™ + Activefresh™ Knitto Textiles saat ini tersedia dalam warna hitam reaktif dengan ketebalan kain 30s. Cotton Combed Activecool™ + Activefresh™ cocok dijadikan sebagai bahan kaos, tank top, pakaian olahraga, dan pakaian lainnya.

  • Bahan Kaos Cotton Combed Stripes

Alasan Mengapa Cotton Combed Menjadi Bahan Kaos Favorit

Cotton Combed Stripes Knitto Textiles merupakan kain Cotton Combed yang masuk dalam kategori fancy fabrics. Cotton Combed Stripes merupakan kain yang memiliki corak stripes atau garis-garis.

Corak garis-garis merupakan corak yang akan selalu diminati masyarakat dan tidak akan kehilangan peminat. Di Knitto Textiles kamu dapat menemukan 3 jenis tipe stripes. Tipe 1 memiliki ukuran 0.8cm x 0.8cm, tipe 2 memiliki ukuran 1.1cm x 0.5cm, dan tipe 3 memiliki ukuran 1.1cm x 1.1cm. 

Cotton Combed Stripes Knitto Textiles tersedia dalam 11 varian warna menarik dengan ketebalan kain 30s. Cotton Combed Stripes cocok dijadikan sebagai bahan kaos, pakaian anak, piyama, dan pakaian lainnya.

Nah gimana, tertarik untuk coba koleksi kain Cotton Combed Knitto? Minto jamin kamu nggak akan nyesel coba pakai kain Knitto, karena kain Knitto memang berkualitas dan memiliki varian warna yang banyak dan vibrant.

Tapi kalau kamu ingin kain alternatif dari kain Cotton Combed, Minto punya solusinya. Sama-sama terbuat dari 100% serat kapas namun harganya lebih ekonomis. Ada yang tau apa kainnya? Simak yuk dibawah ini.

Rekomendasi Kain Alternatif Cotton Combed

  • Bahan Kaos Cotton Carded

Alasan Mengapa Cotton Combed Menjadi Bahan Kaos Favorit

Cotton Carded Knitto Textiles terbuat dari 100% serat kapas pilihan. Berbeda dengan Cotton Combed, Cotton Carded tidak melewati proses combing atau penyisiran, namun Cotton Carded melewati proses carding atau penggarukan. Karena hanya digaruk, terkadang terdapat sisa kotoran biji kapas berupa bintik putih yang tertinggal di permukaan kainnya.

Namun Cotton Carded Knitto Textiles memiliki kualitas yang hampir sama dengan Cotton Combed. Memang tak sehalus Cotton Combed, namun Cotton Carded juga memiliki permukaan kain yang cukup halus dan tentunya tetap menyerap keringat dengan sangat baik seperti Cotton Combed. Sebagai bonus, Cotton Carded juga memiliki harga yang lebih ekonomis dibanding Cotton Combed.

Cotton Carded Knitto Textiles tersedia dalam 23 varian warna yang menarik dalam 2 jenis ketebalan 24s dan 30s.

Supaya kamu lebih yakin dengan kain Knitto Textiles kamu bisa kunjungi store terdekat ya untuk coba handfeel kain-kain Knitto. Untuk kamu yang jauh dari store Knitto, kamu juga bisa cek katalog gratis di website Knitto Textiles atau kamu juga bisa beli katalognya di e-commerce Knitto Textiles. Yuk tunggu apa lagi, penuhi kebutuhan kain bahan kaos kamu hanya di Knitto Textiles.

TOKO BAHAN KAOS KNITTO BANDUNG

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon: (022) 4214962

Jl. Holis No. 35, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 20589089

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. HOS Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SEMARANG

Jl. Jenderal Sudirman No. 300 – 302, Semarang

Telepon: (024) 760-728-5

Official WhatsApp: 082120003035

Email : [email protected]

Jam Buka

Senin – Jumat : 08.30 – 16.30 WIB

Sabtu : 08.30 – 14.30 WIB

Minggu : Libur