Mengenal Karakteristik Bahan Jetblack, Knitto Punya Koleksinya!

0
5/5 - Vote count: 102 votes

Mengenal Bahan Jetblack: Pengertian, Kelebihan, dan 5 Contoh Penggunaan – Warna hitam menjadi salah satu warna primadona dalam dunia fesyen.

Ilustrasi Kaos Cotton Combed Jet Black Knitto
Ilustrasi Kaos Cotton Combed Jet Black Knitto

Bukan tanpa alasan, warna ini melambangkan kedewasaan, kewibawaan, hingga kebijaksanaan.

Dalam pakaian, warna hitam juga memberikan kesan yang elegan sehingga kerap menjadi andalan di berbagai kesempatan.

Knittopreneurs dapat melihat perwujudan warna hitam pekat pada bahan jetblack.

Seperti apakah bahan jet black dan apa saja kelebihan serta kekurangannya?

Kalau penasaran, langsung saja simak informasi yang telah Minto kumpulkan berikut ini!

Apa itu Bahan Jetblack?

Ilustrasi Detail Bahan Jetblack
Ilustrasi Detail Bahan Jetblack

Bahan jetblack merupakan jenis kain wolfis yang melalui dua kali proses pencelupan warna hitam.

Teknik pencelupan double ini menjadi kunci warna hitam pekat yang tahan lama pada bahan jet black.

Tak hanya menghasilkan warna hitam intens, teknologi mutakhir yang digunakan juga menghadirkan bahan jet black yang lembut dan awet.

Saat dikenakan, Knittopreneurs akan merasa nyaman karena karakteristik kainnya yang lembut, dingin, dan mampu menyerap keringat dengan baik.

Kelebihan Bahan Jetblack

Ilustrasi Kaos Bahan Jetblack
Ilustrasi Kaos Bahan Jetblack

Setiap jenis kain memiliki kelebihan sendiri, begitu juga dengan bahan jet black yang memiliki keunggulan sebagai berikut:

  • Memiliki warna hitam pekat

Bahan ini memiliki warna hitam yang lebih intens dan pekat dibandingkan bahan kain biasa.

Karena warnanya yang solid, pakaian yang terbuat dari bahan ini takkan tembus pandang.

Inilah mengapa, bahan ini banyak digunakan dalam industri fesyen, khususnya untuk pakaian yang mengedepankan kesan eksklusif dan premium.

  • Teksturnya halus dan rapi

Warna bukanlah satu-satunya keunggulan bahan jetblack.

Berkat teknologi yang digunakan, tekstur permukaan kain ini terasa lembut, halus, dan gak gampang kusut.

Kain ini memiliki rajutan atau tenunan yang lebih rapat dibandingkan kain hitam standar, sehingga tampak lebih eksklusif dan premium.

Tak heran jika bahan ini banyak disulap menjadi pakaian formal, seperti blazer, yang menuntut tampilan rapi sepanjang hari.

Baca Juga: 5 Pakaian Formal Wanita yang Elegan dan Memikat Perhatian

  • Tidak mudah pudar

Pakaian hitam dikenal gampang luntur saat dicuci. Namun berbeda halnya dengan bahan jet black.

Meski warnanya pekat, kamu tak perlu khawatir warnanya memudar seiring waktu.

Sebab, bahan jet black dikembangkan dengan teknologi khusus yang membuat warna hitamnya tetap tahan lama meski sering dicuci.

  • Nyaman dipakai

Pada dasarnya, jenis kain yang digunakan untuk bahan jetblack ialah kain wolfis yang memiliki tekstur lembut, halus, dan jatuh.

Inilah mengapa bahan jet black sangat nyaman dipakai, khususnya untuk acara indoor.

Kekurangan Bahan Jetblack

Ilustrasi Detail Bahan Jet Black
Ilustrasi Detail Bahan Jet Black

Di balik kelebihannya, bahan ini juga menyimpan sejumlah kekurangan yang Minto bahas di bawah ini:

  • Harganya relatif mahal

Seperti kata pepatah, ada harga ada kualitas.

Berbagai keunggulan yang ditawarkan bahan ini membuatnya dibanderol lebih mahal dibandingkan kain hitam lainnya.

Hal ini karena teknologi tinggi yang digunakan dalam proses produksinya.

Namun begitu, membeli bahan ini merupakan investasi jangka panjang karena kualitasnya tahan lama.

  • Mudah menyerap panas

Kain berwarna hitam cenderung mudah terasa panas dibandingkan kain warna terang.

Terlebih, bahan jetblack memiliki warna hitam sangat pekat.

Karena warna hitam memiliki spektrum cahaya maksimal, suhu kain pun cenderung meningkat lebih cepat, khususnya saat terkena sinar matahari langsung.

Akibatnya, pakaian berbahan ini terasa lebih panas di lingkungan bersuhu tinggi atau saat berada di luar ruangan dalam waktu lama.

  • Debu dan noda jadi mudah terlihat

Tak dapat dimungkiri, warna hitam pekat pada bahan jet black memberikan kesan elegan dan eksklusif.

Namun kain ini memiliki kekurangan lain, yakni lebih mudah menangkap debu dan noda dibandingkan kain berwarna terang.

Alhasil, kotoran jadi lebih mudah terlihat pada permukaan kain.

  • Hanya tersedia satu warna

Bahan jetblack memang didesain khusus untuk menghasilkan warna hitam pekat sempurna.

Karenanya, bahan ini tak memiliki variasi warna lain. Tidak seperti kain wolfis yang hadir dalam warna beragam.

Contoh Penggunaan Bahan Jetblack

Bahan Jetblack banyak digunakan untuk berbagai keperluan fashion dan tekstil, seperti:

  • Blazer
Ilustrasi Blazer Berbahan Jetblack
Ilustrasi Blazer Berbahan Jetblack

Karena kesan eksklusif dan berkelas yang ditawarkannya, bahan ini bisa disulap menjadi pakaian formal seperti jas dan blazer.

Knittopreneurs bisa mengenakannya untuk menghadiri berbagai acara resmi, seperti pertemuan bisnis atau wawancara kerja.

Keunggulan lain dari bahan ini ialah daya tahannya yang baik terhadap perubahan warna.

Sehingga pakaian tetap terlihat baru meskipun sering digunakan.

Baca Juga: 10 Perbedaan Jas dan Blazer Yang Harus Kamu Ketahui

  • Rompi
Ilustrasi Rompi Berbahan Jetblack
Ilustrasi Rompi Berbahan Jetblack

Item fesyen seperti rompi juga bisa dibuat dari bahan jetblack, lho!

Saat dipadukan dengan kemeja putih dan blazer berwarna senada, tampilan akan tampak classy dan berwibawa.

  • Gamis
Ilustrasi Gamis Berbahan Jetblack
Ilustrasi Gamis Berbahan Jetblack

Dalam dunia fesyen muslim, gamis jetblack menjadi pilihan favorit karena memberikan kesan mewah dan anggun.

Terlebih jika dipadukan dengan aksesoris atau bahan dengan sedikit sentuhan kilau.

  • Hijab
Ilustrasi Hijab Berbahan Jetblack
Ilustrasi Hijab Berbahan Jetblack

Tak hanya gamis, bahan jetblack juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan hijab.

Apalagi hijab memerlukan jenis kain yang tidak terawang untuk menutup aurat.

Karenanya bahan ini akan menjadi pilihan sempurna.

Sifatnya yang versatile dan netral juga membuat hijab berbahan ini mudah dipadu padankan dengan warna pakaian lain.

  • Jaket dan Hoodie
Ilustrasi Hoodie Berbahan Jetblack
Ilustrasi Hoodie Berbahan Jetblack

Warna hitam yang pekat pada hoodie atau jaket juga membuatnya mudah dipadukan dengan berbagai jenis outfit.

Baik digunakan untuk gaya streetwear yang edgy ataupun gaya kasual yang simpel, hoodie bahan jetblak bikin penampilan lebih kece!

Cara Merawat Bahan Jetblack

Untuk mempertahankan kualitas bahan jetblack dalam waktu lama, penting untuk memahami cara merawatnya seperti yang Minto rangkum ini:

  1. Cuci dengan air dingin: Gunakan air dingin dan deterjen khusus pakaian gelap agar warna tidak cepat memudar.
  2. Hindari pemutih: Jangan gunakan bahan kimia yang keras seperti pemutih yang bisa merusak pigmen warna.
  3. Cuci dengan lembut – Agar teksturnya tetap lembut, cuci kain dengan tangan atau pilih siklus “soft” di mesin cuci untuk menjaga serat kain tetap kuat.
  4. Jemur di tempat teduh – Hindari sinar matahari langsung agar warna tidak cepat pudar.
  5. Setrika dengan suhu rendah: Untuk menjaga tekstur kain, setrika dengan suhu rendah atau gunakan setrika uap.
  6. Bersihkan noda dengan hati-hati: Tepuk-tepuk dengan kain lembab untuk membersihkan noda. Hindari menggosok kain dengan kasar agar warna tidak rusak.

Baca Juga: Apa Itu Care Label? 10 Arti Istilah dan Simbol di Label Baju

Temukan Bahan Kain Warna Jet Black di Knitto Textiles

Beli Kain Cotton Combed Warna Jet Black di Knitto Textiles
Beli Kain Cotton Combed Warna Jet Black di Knitto Textiles

Jika Knittopreneus mencari kain dengan warna hitam yang benar-benar pekat dan intens, Jet Black dari Knitto Tekstil adalah jawabannya!

Kami menghadirkan Jet Black dengan teknologi pewarnaan reaktif, sehingga warna hitamnya lebih tahan lama dan tidak mudah pudar.

Jet Black menjadi pilihan terbaik untuk berbagai kebutuhan, terutama bagi Knittopreneurs yang membutuhkan kain hitam pekat untuk sablon discharge (cabut warna).

Warna ini tersedia pada berbagai jenis kain premium Knitto:

Cotton Combed

Cotton Combed 30S – Jet Black

Cotton Combed 24S – Jet Black

Cotton Combed 16S – Jet Black 

Cotton Combed 16S Heavy – Jet Black

Cotton Combed Fleece – Jet Black

Cotton Carded

Cotton Carded 30S – Jet Black

CVC Fleece

CVC Fleece – Jet Black

Tertarik untuk mencobanya? Knittopreneurs bisa langsung mengecek koleksi lengkapnya di Knitto Tekstil atau datang ke toko Knitto Tekstil di Bandung, Yogyakarta, Semarang, dan Surabaya!

TOKO BAHAN KAOS KNITTO BANDUNG

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon: (022) 4214962

Jl. Holis No. 35, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 20589089

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. HOS Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SEMARANG

Jl. Jenderal Sudirman No. 300 – 302, Semarang

Telepon: (024) 760-728-5

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SURABAYA

Jl. Dr. Ir. H. Soekarno No 27, Surabaya (MERR)

Telepon: (031)5937700

Official WhatsApp: 082120003035

Email : [email protected]