Hal Yang Perlu Diketahui Tentang Kaos Oversized & Tips Penggunaannya

0
5/5 - Vote count: 34 votes

Oversized T-shirt atau kaos Oversized mungkin jenis kaos ini sudah tidak asing lagi ditelinga Anda terutama para penyuka streetwear style. Seperti nama nya, kaos ini berciri khas mempunyai ukuran yang lebih besar daripada ukuran kaos pada umumnya.

Untuk beberapa orang yang melihat model pakaian ini mungkin berpikiran seperti baju kedodoran tetapi sebenarnya memang disitulah esensi dari kaos ini atau disebut juga sebagai tren anti-fit style

Jika dilihat, Oversized T-shirt mulai banyak digunakan beberapa tahun ini dan sudah menjadi sebuah fashion item yang wajib dimiliki oleh anak-anak muda, karena dianggap lebih trendy dan keren.

Tapi sebenarnya fashion item ini merupakan adaptasi dari pakaian para skaters dan budaya hip-hop pada masanya, dan melihat mode ini seperti mengembalikan trend pada 1980-an ketika mulai banyak bermunculan brand dunia yang mulai memproduksi pakaian dengan model ini. 

Dalam penggunaannya, kaos oversized ini tidak bisa digunakan begitu saja, karena meskipun baju yang kesannya kebesaran tetap ada aturan pemilihan ukuran agar tetap terlihat pas di tubuh Anda.

Sebelum kita membahas tentang penggunaan kaos oversized ini, kami ingin terlebih dahulu membahas tentang kaos oversized dan bahan yang bisa digunakan untuk membuat jenis kaos ini.

Bahan Kaos Untuk Membuat kaos Oversized

Pertanyaan yang hampir sering kami terima di kolom komentar kami “Bahan apa yang bagus untuk membuat kaos oversized?”, membicarakan bahan untuk sebuah kaos sebenarnya bahan kaos apapun bisa Anda gunakan untuk membuat kaos dengan model oversized ini.

Hanya saja jika Anda membicarakan tentang bahan kaos untuk kaos oversized dengan kualitas premium tentu, tidak bisa sembarang bahan kaos Anda gunakan sebagai bahan dasarnya.

Mengapa? Karena jelas tidak semua bahan mempunyai kualitas premium, setidaknya untuk membuat kaos yang mempunyai kualitas baik Anda bisa menggunakan bahan seperti Cotton Combed.

Terutama jika Anda baru memulai dalam berbisnis kaos dan ingin membuat contoh atau sebagai percobaan awal, menggunakan bahan kaos Cotton Combed adalah pilihan yang tepat. Selain itu bahan ini juga merupakan bahan kaos favorit kebanyakan produsen kaos. 

Cotton Combed mempunyai beberapa jenis ketebalan kain seperti Cotton Combed 20s, Cotton Combed 24s dan Combed 30s, diantara ketiga jenis ketebalan kain Combed kain ini kami merekomendasikan kain Cotton Combed 24s sebagai bahan kaos yang cocok untuk membuat kaos oversized.

Bahan ini tidak terlalu tipis sehingga karakteristiknya akan sangat cocok untuk kaos oversized yang biasanya memang menggunakan bahan yang lebih tebal.

Atau jika ingin yang lebih tebal dari Cotton Combed 24s, Anda bisa menggunakan kain Combed 20s yang ketebalannya melebihi Combed 24s apalagi 30s.

Jadi bisa dikatakan kain yang tepat atau cocok untuk dijadikan bahan dasar kaos oversized adalah kaos yang berkarakteristik tebal namun tetap nyaman digunakan, contohnya adalah Cotton Combed 24s dan 20s yang juga sudah tersedia di toko kami

Size Chart Oversized T-Shirt

Bagaimana dengan ukuran kaos oversized? Jika Anda ingin membuat kaos oversized sebaiknya perhatikan ukurannya karena sudah jelas size chart nya akan berbeda dengan kaos standar.

Jika Anda menyerahkan size chart kaos Anda kepada vendor konveksi, akan ada kemungkinan mempunyai perbedaan, karena bisa jadi setiap vendor konveksi mungkin mempunyai patokan ukuran masing-masing.

Saran dari kami jika Anda ingin membuat kaos oversized, sebaiknya sebelum membuat kaosnya, coba untuk cari referensi kaos oversized yang memang Anda suka dan nyaman digunakan menurut Anda, dan kaos tersebut bisa digunakan sebagai patokan kaos oversized hasil produksi Anda.

Sebagai referensi, berikut ini merupakan size chart yang biasa digunakan oleh salah satu vendor konveksi dan bisa Anda gunakan atau Anda juga bisa memvariasikan size nya sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda.

size chart kaos oversized

Image source: Tangan Kanan.

Tips Penggunaan Kaos Oversized

Agar terlihat lebih tampil maksimal ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika menggunakan kaos oversized, simak tips nya di bawah ini:

  • Pilih Size Yang Sesuai

Ketika memilih kaos oversized sebaiknya tetap pilih size atau ukuran yang tidak terlalu jauh dari ukuran kaos standar yang biasa Anda gunakan.

Jangan hanya karena ingin terlihat keren karena kesan oversized nya tetapi asal-asalan dalam memilih size nya dan justru malah menjadi kurang pas.

Gunakan kaos dengan ukuran yang memang oversized bukan kaos ukuran standar dengan ukuran yang besar atau bukan benar-benar kaos dengan model oversized. 

  • Seimbangkan 

Hal Yang Perlu Diketahui Tentang Kaos Oversized & Tips Penggunaannya

Image source: https://www.idntimes.com/

Jika Anda menggunakan kaos oversized, coba untuk seimbangkan style Anda dengan dipadukan dengan beberapa outfit lain. Anda mungkin bisa menggabungkan antara kaos oversized dengan sweater dengan ukuran standar yang akan memberikan kesan layering.

  • Pilih Salah Satu Item

Hal Yang Perlu Diketahui Tentang Kaos Oversized & Tips Penggunaannya

Image source: https://www.harpersbazaar.com/

Jika Anda mempunyai beberapa outfit oversized, seperti celana, kaos, sweater/hoodie dan pakaian lainnya, pilih salah satu untuk dipadukan dengan pakaian standar. Misalnya kaos oversized yang akan terlihat lebih keren jika dipadukan dengan celana ketat atau standar. Dan bisa dikombinasikan juga dengan aksesoris yang akan menambah kesan kekinian kepada penampilan Anda

  • Pilih Bahan Yang Nyaman

Bergaya dengan style anti-fit harus tetap memperhatikan kualitas dari kaos itu pun sendiri, memilih kaos yang nyaman dengan bahan yang bagus adalah sebuah keharusan. Banyak sekali brand lokal yang membuat kaos dengan konsep streetwear yang mempunyai kualitas yang baik. Tapi jika Anda merupakan salah satu pengusaha kaos yang juga ingin membuat kaos seperti ini pastikan Anda memilih bahan yang berkualitas seperti yang sudah kami rekomendasikan di atas.

Kesimpulan

Dalam berbisnis terutama bisnis di bidang fashion atau clothing line pasti mempunyai tantangan tersendiri terutama untuk tetap bisa bertahan dan eksis. Salah satu cara untuk bisa bertahan adalah dengan terus berinovasi dan mengikuti tren yang ada dan konsep streetwear adalah salah satu tren yang benar-benar sedang hits bukan hanya di Indonesia tetapi di dunia, tren ini masih tetap bertahan dan diminati. Salah satu fashion item yang mengusung tema streetwear ya kaos oversized ini, yang sebenarnya tidak ada salahnya untuk Anda coba buat dan tentu harus mempunyai ciri khas sendiri agar terlihat berbeda dan menarik minat calon pembeli.

Pemilihan bahan untuk kaos oversized pun tidak boleh asal-asalan ya, karena bahan yang berkualitas akan berefek baik terhadap brand Anda. 2 bahan yang sudah kami rekomendasikan di atas pun bisa Anda coba dan disesuaikan dengan budget produksi Anda, karena kedua bahan di atas juga mempunyai kualitas yang baik sehingga sangat cocok untuk kaos oversized brand Anda. 

TOKO BAHAN KAOS KNITTO

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 4214962 / 4214963

WA : 082122122135

Line : @knitto

Email : [email protected]

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. Hos Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

WA: 082219899915

Jam Buka

Senin – Jumat : 08.30 – 16.30 WIB

Sabtu : 08.30 – 14.30 WIB

Minggu : Libur