Mengenal Apa Itu Manekin dan 10 Pengaruh Positifnya untuk Bisnis

0
5/5 - Vote count: 42 votes

Mengenal Apa Itu Manekin dan 10 Pengaruh Positifnya untuk Bisnis – Manekin adalah barang yang menyambut kita pertama kali saat memasuki toko pakaian atau aksesoris. Sering kali manekin juga menjadi alasan seseorang berhenti untuk melihat-lihat, menjadikannya item yang membawa pengaruh besar untuk bisnis.

10 Alasan Manekin adalah Investasi Bisnis yang Penting
10 Alasan Manekin adalah Investasi Bisnis yang Penting

Minto akan mencoba memperkenalkan Knittopreneurs dengan manekin, membahas asal-usul hingga alasan mengapa manekin adalah investasi yang penting untuk bisnis. Simak yuk! 

Asal-Usul Patung Manekin

Dilansir dari laman resmi FashionUnited, sejarah manekin dapat ditelusuri hingga abad ke-15. Pada awalnya, manekin adalah model yang dibuat dari bahan kayu atau wax digunakan oleh rumah mode sebagai bentuk tiruan tubuh manusia, yang dapat membantu dalam pembuatan dan penyesuaian pakaian.

Kemudian, selama Revolusi Industri dan hingga akhir abad ke-19, dengan munculnya ready wear (pakaian jadi) yang diproduksi secara cepat dan besar-besaran, manekin mulai dipindahkan dari ruang jahit ke lantai toko, menandai awal dari apa yang kita kenal sebagai patung manekin.

Sejak saat itu, konsep manekin, yang berarti ‘figurine‘ atau ‘little man‘ dalam bahasa Flemish, telah berkembang sejak abad pertengahan, dan terus beradaptasi dengan perubahan mode dan masyarakat.

Perubahan Desain Manekin dari Waktu ke Waktu

Ilustrasi Manekin Zaman dulu, Terbuat dari Kayu
Ilustrasi Manekin Zaman dulu, Terbuat dari Kayu

Pada awal abad ke-20, inovasi dalam pembuatan manekin mulai muncul. Produsen manekin asal Prancis, Siegel & Stockman, memperkenalkan patung paper maché dengan postur yang lebih natural dan anggota tubuh yang dapat digerakkan. Manekin ini mencerminkan bentuk tubuh ideal yang glamor dan ramping, sesuai dengan gaya Art Deco pada waktu itu. Di periode ini, muncul juga manekin dengan ciri wajah yang lebih menonjol, yang mengikuti tren Hollywood.

Perang dunia ke-II membawa perubahan lagi dalam desain manekin. Akibat penghematan sumber daya selama perang, manekin menjadi lebih ramping dan kurang dekoratif. Manekin plastik pertama muncul selama periode ini, mengubah cara manekin diproduksi dan ditampilkan. Manekin era ini seringkali lebih abstrak dan tanpa wajah, mencerminkan perubahan dalam seni dan desain.

Masuk ke era 1980-an hingga sekarang, desain manekin telah berkembang dan seringkali dibuat tanpa kepala, mencerminkan estetika yang lebih fokus pada bentuk daripada ‘realisme.’ Dapat disimpulkan bahwa manekin adalah bagian penting dari sejarah mode dan ritel yang terus dipertahankan, sekaligus beradaptasi dengan perubahan zaman dan masyarakat.

Memahami Apa Itu Manekin

Jadi, sebenarnya, apa itu manekin? Manekin adalah model tiga dimensi yang digunakan untuk menampilkan pakaian, aksesori, atau produk lainnya. Manekin ini bisa berbentuk lengkap dari kepala hingga kaki, setengah badan, atau hanya bagian tertentu dari tubuh, seperti manekin patung untuk menampilkan topi atau perhiasan.

Harga manekin bisa sangat bervariasi tergantung pada bahan, ukuran, dan tingkat detail yang diinginkan. Misalnya, seperti manekin full body, berkisar antara harga 400 hingga 800 ribu rupiah. Sementara itu, manekin setengah badan (half-body) dijual dengan harga 70 hingga 300 ribu rupiah. Lalu, manekin yang hanya menunjukkan kepala atau anggota tubuh tertentu, biasanya bisa dibeli dalam rentang harga 20 hingga 80 ribu rupiah.

Baca Juga: Tips Bisnis Kaos Terbaik Dengan Modal Kecil

10 Alasan Mengapa Manekin adalah Investasi yang Berharga

Manekin memiliki peran yang krusial dalam visual merchandising, sebagai strategi untuk meningkatkan daya tarik visual produk dan mempengaruhi perilaku pembelian konsumen. 

Lebih lengkapnya, ada beberapa alasan yang mungkin bisa membantu kamu untuk mempertimbangkan apakah harus membeli manekin atau tidak.

Menampilkan Produk dengan Lebih Efektif

Manekin memberikan visualisasi nyata tentang bagaimana pakaian atau produk lain akan terlihat saat dipakai, membantu pelanggan membayangkan diri mereka saat menggunakan produk tersebut. Selain itu, menggunakannya juga dapat membantu dalam menyampaikan cerita atau konsep di balik koleksi pakaian atau aksesori yang ditampilkan, sehingga menciptakan koneksi emosional dengan pembeli.

Meningkatkan Daya Tarik Visual

Contoh Manekin di Display Toko
Contoh Manekin di Display Toko

Manekin yang ditata dengan menarik dapat menjadi magnet bagi mata pelanggan dan mengundang mereka untuk masuk ke dalam toko. Manekin adalah cara yang sangat efektif untuk menarik perhatian pelanggan, terutama dalam konteks menambah estetika toko dan membuat display toko kamu menjadi lebih menarik.

Manekin Dapat Menginspirasi Pembeli

Manekin dapat digunakan untuk menampilkan berbagai kombinasi pakaian dan aksesori, memberikan inspirasi gaya bagi pembeli. Selain itu, penggunaan manekin memungkinkan Knittopreneurs untuk menampilkan pakaian atau produk dalam berbagai pose dan setting yang berbeda. Poin ini sangat penting dalam industri fashion, di mana penampilan dan gaya adalah kunci penjualan.

Mempermudah Pembuatan Konsep Display

Dengan manekin, bisnis kamu bisa lebih mudah menciptakan tampilan yang tematik atau musiman, membantu menjaga toko tetap relevan terhadap audiens. Manekin adalah salah satu solusi praktis yang bisa membantu visualisasi konsep dengan lebih efektif.

Membantu Branding dan Pemasaran

Manekin adalah alat yang sangat efektif untuk memperkuat branding. Seperti Nike yang menggunakan manekin atletik untuk menampilkan pakaian olahraga mereka. Tidak hanya menunjukkan koleksi, tetapi juga mencerminkan citra merek Nike sebagai merek olahraga yang dinamis dan modern. 

Melalui penggunaan manekin, bisnis kamu dapat menonjolkan aspek-aspek khusus dari produk mereka, seperti kualitas, desain, atau gaya tertentu, yang semuanya berperan dalam memperkuat identitas merek.

Meningkatkan Pengalaman Belanja

Manekin Potongan Tubuh untuk Menampilkan Aksesori
Manekin Potongan Tubuh untuk Menampilkan Aksesori

Penggunaan manekin menciptakan pengalaman belanja yang lebih menyenangkan, memungkinkan pelanggan untuk dengan mudah melihat dan memilih produk. Jika kamu mengunjungi toko perhiasan Tiffany & Co., contohnya, mereka menggunakan manekin tangan yang elegan untuk menampilkan cincin dan gelang. 

Secara langsung, ini dapat memberikan pelanggan gambaran yang lebih baik tentang bagaimana perhiasan tersebut akan terlihat saat dipakai.

Bisa Meningkatkan Penjualan

Dengan menampilkan produk secara efektif, manekin dapat membantu meningkatkan penjualan. Pelanggan sering terinspirasi untuk membeli lebih banyak setelah melihat tampilan pada manekin. 

Pemasaran Produk Menjadi Lebih Fleksibel

Manekin bisa digunakan dalam berbagai cara, dari window display hingga display dalam toko, membuat strategi pemasaran produk bisa jadi lebih fleksibel. Kamu mungkin sering melihat secara langsung, beberapa toko mengubah koleksinya secara musiman, seperti Natal atau Halloween, membuatnya tetap relevan dengan tren dan kebutuhan pembelinya.

Produk Bisa Terlihat Lebih Realistis

Manekin Kepala untuk Topi
Manekin Kepala untuk Topi

Manekin adalah item yang memungkinkan pelanggan untuk melihat bentuk keseluruhan produk jika dipakai secara realistis, yang tidak mungkin ditunjukkan hanya dengan foto atau hanger.

Dukungan untuk Strategi Online-to-Offline (O2O)

Dalam era yangs erba digital seperti sekarang, manekin adalah alat yang dapat membantu menjembatani pengalaman online dan offline. Seperti Sephora, yang sering menggunakan manekin di toko mereka untuk menampilkan produk yang juga dipromosikan secara online. Bertujuan untuk mendorong pelanggan yang telah melihat produk di situs web untuk mengunjungi toko fisik, lantas melihat dan mencoba produk tersebut secara langsung.

Baca Juga: Cara Memulai Bisnis Baju Anak Terbaik

Cara Merawat Manekin agar Tetap Awet

Jika Knittopreneurs sudah memutuskan untuk membeli manekin, langkah selanjutnya adalah mempelajari bagaimana menjaga manekin tetap awet. Berikut adalah beberapa tips untuk merawat manekin, baik itu manekin baju, patung manekin, atau boneka manekin:

  • Debu dan kotoran dapat menumpuk pada manekin, sehingga penting untuk membersihkannya secara teratur. Gunakan kain dan pembersih yang lembut untuk mengelap permukaan manekin. Hindari penggunaan bahan kimia keras yang dapat merusak lapisan manekin.
  • Saat tidak digunakan,  tempat penyimpanan manekin adalah yang kering dan bebas dari paparan sinar matahari langsung. Sinar matahari bisa menyebabkan manekin memudar atau retak.
  • Jika manekin memiliki bagian yang dapat bergerak atau dilepas, seperti lengan atau kepala, pastikan untuk menanganinya dengan hati-hati. Oleskan pelumas ringan pada engsel atau sendi untuk menjaga manekin tetap mudah digerakkan.
  • Manekin adalah barang yang bisa rusak karena benturan atau gesekan, terutama saat mengganti pakaian pada manekin. Berhati-hatilah untuk tidak menarik atau mendorong pakaian dengan kasar.
  • Saat memindahkan manekin, pastikan untuk memegang bagian yang paling kuat. Biasanya, bagian pinggang dan bahu adalah tempat yang paling aman untuk dipegang.
  • Jangan menempatkan pakaian basah atau lembab pada manekin karena dapat menyebabkan jamur atau kerusakan pada manekin.

Dengan perawatan yang tepat, manekin dapat bertahan lebih lama dan terus menjadi aset yang berharga dalam menampilkan produk kamu.

Baca Juga: Fashion Influencers untuk Promosi Bisnismu, Ternyata Penting!

Nah, bagaimana Knittopreneurs? Sudah yakin kalau manekin adalah aset investasi yang dapat memberikan imbal hasil yang signifikan untuk bisnis kamu? Semoga artikel ini dapat membantu ya!

TOKO BAHAN KAOS KNITTO BANDUNG

Jl. Kebon Jukut No. 15, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon: (022) 4214962

Jl. Holis No. 35, Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Telepon : (022) 20589089

TOKO BAHAN KAOS KNITTO YOGYAKARTA

Jl. HOS Cokroaminoto 162A, Yogyakarta

Telepon : (0274) 5017513

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SEMARANG

Jl. Jenderal Sudirman No. 300 – 302, Semarang

Telepon: (024) 760-728-5

TOKO BAHAN KAOS KNITTO SURABAYA

Jl. Dr. Ir. H. Soekarno No 27, Surabaya (MERR)

Telepon: (031)5937700

Official WhatsApp: 082120003035

Email : [email protected]